Categories: Daerah

Audiensi Bersama Bawaslu dan KPU, Jalin Sinergi Jelang Pilkada 2024

PROBOLINGGO,RI- Bertempat di ruang kerja Penjabat Wali Kota Probolinggo, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Probolinggo melakukan audiensi dengan Penjabat Wali Kota M. Taufik Kurniawan, Kamis (3/10) sore.

Taufik menyambut secara langsung kedatangan Ketua Bawaslu Johan D. Angga dan Ketua KPU Radfan Faisal beserta jajaran. Ia mengatakan Pemerintah Kota Probolinggo siap mendukung penyelenggaraan Pilkada Kota Probolinggo di bulan November mendatang.

Beliau juga berpesan untuk menggunakan dana hibah dengan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab sesuai pedoman yang ada. “Saya berharap dalam Pilkada Serentak 2024, Bawaslu dan KPU Kota Probolinggo dapat bekerja dengan maksimal sehingga dapat menciptakan pesta demokrasi yang aman, nyaman, damai, baik dan transparan,” ujarnya.

Pj Wali Kota Taufik juga menambahkan pesan terkait netrallitas ASN. “Saya terus mengimbau kepada seluruh ASN di Kota Probolinggo untuk tetap menjaga netralitas ASN jelang Pilkada di November mendatang. Semua sudah ada ketentuan dan aturannya, mari kita patuhi bersama,” pesannya.

Sementara, Ketua Bawaslu Johan D. Angga mengatakan dukungan dari Pemerintah Kota Probolinggo sejalan dengan komitmen Bawaslu Kota Probolinggo untuk mengawasi pesta demokrasi agar Kota Probolinggo tetap aman dan kondusif.

“Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan sarana dan prasarana yang diberikan Pemkot Probolinggo. Terkait netralitas ASN, kami sangat butuh support dari Pj Wali Kota Probolinggo. Dan kami juga difasilitasi untuk mensosialisasikan netralitas ASN. Kami akan terus gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar Pilkada 2024 di Kota Probolinggo berjalan lancar dan kondusif,” ujarnya.

Di kesempatan yang sama Ketua KPU Kota Probolinggo, Radfan Faisal menjelaskan tahapan Pemilu di Kota Probolinggo terus berjalan. Pihaknya berkomitmen untuk menyelenggarakan Pilkada 2024 dengan transparansi, integritas dan profesionalitas yang tinggi. “Kami terus berkoordinasi dengan pengurus partai politik, Bawaslu dan perangkat daerah terkait guna memastikan jalannya proses demokrasi yang berkualitas dan adil bagi masyarakat Kota Probolinggo,” ungkapnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Asisten Pemerintahan Madihah, Kepala Bakesbangpol M. Sonhadji dan Kepala Satpol PP sekaligus Plt. Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Probolinggo Pudjo Agung Satrio. (suh)

Pom py

Recent Posts

Satgas TMMD ke 122 Imbangan Kodim 1209/Bky dan Warga Lakukan Pengecoran Lantai RTLH

Bengkayang, RI - Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) imbangan ke 122 Kodim…

10 menit ago

Satgas Yonif 642/Kps Laksanakan Karya Bakti Bersama Masyarakat di Kampung Wanggita

Kaimana, RI - Dalam rangka menunjang kegiatan kemah Pramuka Perjumsami sekaligus memperingati Hari Sumpah Pemuda,…

14 menit ago

Mengantisifasi Banjir, Kapolres Sumenep Ajak Masyarakat Bersihkan Sungai Marengan*

SUMENEP, - RI,Tak kenal lelah, dan tak takut kotor, itulah sosok AKBP Henri Noveri Santoso…

3 jam ago

Tanamkan Kedisiplinan, Koramil 0815/07 Jetis Bekali Wasbang Siswa MTs Darul Ulum

MOJOKERTO, RI. Dalam upaya mendukung pendidikan karakter bagi generasi muda khususnya para pelajar, Koramil 0815/07…

3 jam ago

Perhutani Mojokerto Tingkatkan Sinergi dan Soliditas Bersama Kejaksaan Negeri Lamongan

MOJOKERTO, RI (23/10/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mojokerto melakukan kunjungan kerja ke…

3 jam ago

DPRD Kota Lubuk Linggau Adakan Rapat Paripurna Dalam Rangka HUT Kota Lubuk Linggau Ke-23 Tahun

Lubuk Linggau,RI– DPRD Lubuk linggau adakan rapat paripurna istimewa dalam rangka peringatan HUT kota Lubuk Linggau…

5 jam ago