Pasuruan, RI – Dalam upaya meningkatkan perlindungan masyarakat dan sinergitas, Babinsa Koramil 0819/01 Kota Pasuruan Serda Totok menghadiri kegiatan Sosialisasi Peta Potensi Perlindungan Masyarakat dan peningkatan Sinergitas Satlinmas bersama Satuan Polisi Pamong Praja Kota bertempat di Pendopo Kel. Tapaan Kec. Bugul kidul Kota Pasuruan. Rabu (24/05/23).
Kegiatan Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya melindungi diri sendiri serta bagaimana bekerja sama secara sinergis dengan Satlinmas untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah.
Babinsa Koramil 01/Kota Serda Totok mengungkapkan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di desa. Ia menekankan perlunya kesadaran akan ancaman yang ada di sekitar, termasuk bahaya kejahatan, bencana alam, dan konflik sosial. Babinsa juga menjelaskan bahwa Satlinmas adalah mitra yang sangat berharga dalam menjaga keamanan di tingkat desa.
“Sosialisasi ini di adakan untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai upaya perlindungan diri, pencegahan tindak kejahatan, dan bagaimana bekerja sama dengan Satlinmas dalam meningkatkan keamanan desa. Kami mengajak masyarakat untuk menjadi bagian dari jaringan keamanan dan saling mendukung dalam menjaga ketertiban,” ujar Serda Totok.
Selain itu, dalam kegiatan ini juga dilakukan diskusi interaktif antara masyarakat dan perwakilan Satlinmas. Diskusi ini memberikan kesempatan kepada warga untuk menyampaikan keluhan, saran, dan ide-ide yang dapat membantu memperbaiki sistem perlindungan dan sinergitas antara Babinsa dan Satlinmas. ( mjb/tg Pendim 0819 Pas)
Pasuruan , RI – Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si bersama Ketua Komisi Pemilihan…
KETAPANG, Polda Kalbar ,RI- Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif pada masa tenang pemilu…
Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…
Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…
Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…
SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…