Babinsa Koramil 1017-01/Bulik Laksanakan Komsos Dan Membantu Warga Panen

Radar Indonesia
5 Jun 2021 09:42
Peristiwa 0 54
1 menit membaca

LAMANDAU – RI, Babinsa harus berperan aktif dalam menjalankan salah satu tugas pokoknya, yaitu membina masyarakat dengan melakukan pendampingan terhadap setiap kegiatan, (3/6).

Panasnya matahari tidak menyurutkan semangat Babinsa dan warga untuk berbaur memetik satu persatu buah cabai yang sudah siap dipanen. Ryan sebagai Pemilik lahan perkebunan yang beralamat di RT.01 Desa Prigi Raya, Kecamatan Bulik mengatakan, bahwa luas lahan Perkebunan Cabai dan Pare sekitar 2 hektar, mampu untuk bertahan hidup dengan Keluarga, ditengah pandemi Covid-19.

Foto : Babinsa Koramil 1017-01/Bulik bantu warga panen

Danramil 1017-01/Bulik Letnan Satu Infanteri Syafrudin Nur menyampaikan, pendampingan ini sudah menjadi tugas bagi para Babinsa, kami berkeyakinan bahwa dengan upaya ini maka impian satuan dalam mewujudkan peningkatan Swasembada Pangan di Daerah pastinya akan berhasil.

Dihadapkan dengan situasi sekarang yang dilanda Covid-19, Babinsa selaku Aparat Teritorial, diharapkan selalu hadir sebagai upaya untuk memotivasi Petani agar lebih giat lagi mengolah Lahan. Selain itu menciptakan kebersamaan dan rasa kekeluargaan, semoga keberadaan kami dapat memberikan motivasi dan nilai positif bagi para Petani dan akan lebih bersemangat dalam bekerja untuk meningkatkan Ketahanan Pangan dan Kesejahteraan Keluarga. (RS)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI JADI KOTA PONTIANAK

CUKAI ROKOK ILEGAL

PEMILUKADA

HUT KORAN RADAR INDONESIA

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x