Categories: Daerah

Bedah Rumah Warga, Sinergitas Koramil Pacet Bersama Baznas Kabupaten Mojokerto

MOJOKERTO, RI- Koramil 0815/16 Pacet Kodim 0815/Mojokerto bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Mojokerto melaksanakan kegiatan Karya Bakti di Desa Kesimantengah, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Ahad (15/09/2024).

Karya Bakti kali ini turut melibatkan masyarakat setempat dengan menargetkan kegiatan membedah rumah milik Sucipto, warga Dusun Karangan RT 02 RW 04 Desa Kesimantengah Kecamatan Pacet.

Danramil 0815/16 Pacet Kapten Czi M. Saikhu Anwar mengatakan, pemilik rumah (Sucipto) merupakan warga penerima bantuan program bedah rumah dari Baznas Kabupaten Mojokerto.

“Kegiatan yang dilaksanakan anggota Koramil bersama masyarakat setempat saat ini yakni menyiapkan bahan material dan pondasi bangunan”, ungkapnya.

Menurutnya, program bantuan bedah rumah dari Baznas Kabupaten Mojokerto ini sangat berarti bagi masyarakat yang menerima.

Ia juga menyebutkan, kehadiran anggotanya bersama masyarakat setempat merupakan wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat dalam mengatasi masalah secara bersama-sama di wilayah.

Tampak hadir dalam kegiatan, anggota Baznas Kabupaten Mojokerto, Sukirno, Kepala Dusun Karangan Desa Kesimantengah, Sutopo, Babinsa Kesimantengah Sertu Nanang Masrur, serta warga setempat.(Bams)

Pom py

Recent Posts

Debat Publik Pertama Pilkada 2024 Belitung Timur Berlangsung Lancar

BELITUNG TIMUR,RI - Debat publik pertama pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati Kabupaten Belitung…

15 jam ago

Peringati Sumpah Pemuda, KAI Daop 8 dan Komunitas Railfans Ajak Pengendara Tertib Berlalu Lintas

Pasuruan, RI -Dalam rangka menyambut hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 November, PT…

18 jam ago

Di Pemalang , Ribuan Massa Cagub Lutfi Ikuti Senam Bersama.

PEMALANG, RI – Ribuan massa dari berbagai daerah di Kabupaten Pemalang hari ini Minggu ,…

18 jam ago

Rumah Qur’an Kampung Gunung Kecamatan Manggar Menggelar Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ)

BELITUNG TIMUR ,RI – Rumah Qur’an Kampung Gunung Kecamatan Manggar akan menggelar Musabaqoh Hifdzil Qur’an…

21 jam ago

PCNU Kota Probolinggo Masa Khidmat 2024-2029 Dilantik, Ini Pesan Pj Wali Kota Probolinggo

PROBOLINGGO,RI-Penjabat Wali Kota Probolinggo, M. Taufik Kurniawan menghadiri pelantikan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota…

22 jam ago

FAMILY GATHERING KELUARGA BESAR MAKO KODIKDUKUM2024

Surabaya ,RI-Kegiatan keluarga besar famili gathering mako kodikdukum kodiklatal Moro Krembangan Surabaya yang dilaksanakan di…

23 jam ago