Pasuruan, RI – Letkol Arh Noor Iskak, S.T. Dandim 0819/Pasuruan bersama Ny. Noor Iskak, Ketua Cabang XXXIII Kodim 0819/Pasuruan melakukan kunjungan ke beberapa anggota yang sedang sakit menahun di wilayah jajaran Kodim 0819/Pasuruan, Kamis (11/05/2023).
Kunjungan ini dilakukan dengan maksud memberi motivasi kepada para personel yang sakit agar tetap semangat dalam menghadapi kondisi kesehatan mereka yang sedang kurang baik. Dandim berpesan agar para personel yang sedang sakit tidak terlalu capek dan banyak pikiran, usahakan berolahraga ringan serta tetap kontrol untuk cek kesehatan dan mengikuti arahan dari dokter yang menangani.
“Kami datang ke sini untuk memberikan semangat dan motivasi kepada para personel yang sedang sakit agar tetap semangat dan tidak mudah menyerah dalam menghadapi kondisi kesehatan mereka. Kondisi kesehatan yang kurang baik bukanlah akhir dari segalanya, namun merupakan tantangan yang harus dihadapi dengan semangat dan tekad yang kuat,” ujar Dandim.
Ia juga memberikan dukungan dan doa agar para personel yang sedang sakit segera sembuh dan dapat kembali melaksanakan tugas dan tanggung jawab mereka di wilayah jajaran Kodim 0819/Pasuruan. ( mjb/tg Pendim 0819 )
Pasuruan , RI – Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si bersama Ketua Komisi Pemilihan…
KETAPANG, Polda Kalbar ,RI- Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif pada masa tenang pemilu…
Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…
Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…
Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…
SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…