MOJOKERTO, RI. Kodim 0815/Mojokerto melalui Koramil 0815/19 Magersari menggelar kegiatan Karya Bakti pembersihan sampah di Pasar Tanjung Anyar, Jalan Residen Pamuji Nomor 22, Kelurahan Jagalan, Kecamatan Kranggan, Kota Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (07/12/2023).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi terjadinya genangan air pada tempat pembuangan sampah sementara yang dapat mengakibatkan munculnya wabah penyakit akibat berkembangbiaknya nyamuk. Hal itu disampaikan Danramil 0815/19 Magersari Kapten Inf Nono Sanyoto saat memimpin pelaksanaan kegiatan.
“Kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk membantu warga sekitar dan Petugas UPTD Pasar dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan di sekitar Pasar Tanjung Anyar”, ungkapnya.
Harapannya, aktifitas ini dapat memberikan manfaat positif kepada warga sekitar, agar berkomitmen secara bersama-sama dalam menjaga kebersihan. “Karya bakti ini juga melibatkan personel dari Polsek Magersari sehingga kegiatan ini makin meningkatkan sinergitas antar aparatur”, imbuhnya.
Sementara itu, Kepala UPTD Pasar, Sutikno, S.H., mengapresiasi kegiatan karya bakti yang dilaksanakan di Pasar Tanjung Anyar.
“Kami sangat terbantu dengan kehadiran bapak TNI dari Kodim 0815/Mojokerto khususnya personel Koramil 0815/19 Magersari dalam upaya bersama-sama mengantisipasi bahaya banjir dan penyakit yang diakibatkan oleh penumpukan sampah”, terangnya.
Ia berharap kegiatan ini dapat berlanjut secara berkesinambungan. “Kedepannya kami akan berupaya sebaik mungkin untuk bagaimana pasar ini menjadi pasar yang sangat bersih dan diminati oleh masyarakat”, harapnya.
Pantauan di lapangan Karbak pembersihan sampah di Pasar Tanjung Anyar yang dipimpin Danramil Magersari ini dipantau langsung Kasdim 0815/Mojokerto Mayor Arh GN Putu Ardana, S.S., dan Pasi Ter Kodim 0815 Kapten Inf Nuril Mustofa.
Sekedar informasi, Pasar Tanjung Anyar merupakan satu-satunya Pasar Induk di Kota Mojokerto. Pasar Tanjung Anyar merupakan salah satu dari sejumlah pasar tradisional yang berada dalam naungan UPTD Pasar Tradisional Kelas A pada Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Kota Mojokerto. Untuk sejumlah pasar tradisional lainnya yaitu Pasar Kranggan, Pasar Kliwon, Pasar Prajurit Kulon, dan Pasar Benteng Pancasila.(Bams)
Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…
Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…
SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…
MOJOKERTO, RI. Kodim 0815/Mojokerto menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Lapangan…
MOJOKERTO, RI. Dalam rangka memperingati HUT Ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Tahun 2024, personel…
Kubu Raya, RI - Adanya somasi yang akan di layang kan Cawagub Kalbar Didi Haryono…