Daerah

Deklarasikan Relawan Prodam, Dukungan Untuk Habib Hadi Zainal Abidin sebagai Calon Walikota Probolinggo 2024-2029

Probolinggo,RI- Patrolipos
Relawan Program Probolinggo Damai (Prodam) telah menggelar deklarasi dukungan untuk Habib Hadi Zainal Abidin sebagai calon walikota Probolinggo untuk periode 2024-2029. Acara tersebut menandai komitmen mereka untuk mendukung pencalonan Habib Hadi dalam pemilihan mendatang. Sabtu (17/08/24)

Dalam penyampaiannya, Habib Hadi Zainal Abidin menyampaikan bahwa dukungan ini merupakan langkah awal untuk melanjutkan dan mewujudkan visi pemerintahannya. Ia mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian selama lima tahun terakhir, meskipun menghadapi tantangan seperti pandemi COVID-19. Habib Hadi menegaskan pentingnya kebersamaan dalam mewujudkan kemajuan dan menekankan bahwa tanpa dukungan masyarakat, mustahil untuk mencapai tujuan tersebut.

“Selama lima tahun terakhir, walaupun ada berbagai tantangan, termasuk pandemi, berkat doa masyarakat Probolinggo, banyak hal yang berhasil diwujudkan. Saya berharap ke depan kita bisa melangkah bersama untuk lebih menyempurnakan apa yang telah dicapai,” ujar Habib Hadi.

Habib Hadi juga mengingatkan pentingnya menjaga kedamaian dan menghindari provokasi serta fitnah. Ia mengajak masyarakat untuk bekerja sama demi kebaikan bersama, menjaga Kota Probolinggo agar tetap damai.

Ketua Umum Prodam, Erang Cahyo K., saat dikonfirmasi, mengungkapkan bahwa keputusan untuk mendukung Habib Hadi setelah melakukan musyawarah dengan calon-calon walikota lainnya. Menurutnya, dalam periode kepemimpinan Habib Hadi sebelumnya, banyak manfaat yang dirasakan oleh masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan. Contohnya adalah capaian hampir 100% dalam Universal Health Coverage (UHC) dan pembangunan Rumah Sakit Ar-Rozi yang terwujud di bawah kepemimpinan Habib Hadi.

“Selama kepemimpinan Habib Hadi, kami melihat banyak kemajuan. Kami berharap di masa depan, Kota Probolinggo dapat lebih maju lagi di bawah kepemimpinan beliau, tanpa adanya perubahan drastis tetapi dengan peningkatan yang berkelanjutan,” tambah Erang Cahyo.

Deklarasi ini menunjukkan komitmen Prodam dalam mendukung pencalonan Habib Hadi untuk melanjutkan visi dan misi pembangunan kota Probolinggo yang lebih baik.(suh)

Pom py

Recent Posts

Pemusnahan Surat Suara Rusak di Pasuruan Berjalan Lancar, Dan Kondusif.

Pasuruan , RI – Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si bersama Ketua Komisi Pemilihan…

12 jam ago

Sinergi Untuk Pilkada Kondusif, Polres Ketapang Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

KETAPANG, Polda Kalbar ,RI- Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif pada masa tenang pemilu…

12 jam ago

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

13 jam ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

18 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

23 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

23 jam ago