Categories: Peristiwa

Desa Kalianget Barat Melaksanakan Kegiatan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Anggaran Tahun 2020

SUMENEP – RI, Pelaksanaan  penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD dimulai pukul 13.00 WIB, Senin 15 Juni 2020 bertempat di Balai Desa Kalianget Barat, Kecamatan Kalianget, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Dalam penyaluran bantuan tersebut dihadiri langsung Kepala Desa Kalianget Barat, Camat, Polsek, Koramil, Ketua BPD, Perangkat Desa, Pendamping Desa dan dari pihak Penyalur Bank BPRS Bhakti Sumekar Sumenep.

Sebelum penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) diberikan kepada masyarakat, Kepala Desa Kalianget Barat, Drs. Suharto memberikan sambutan kepada warga masyarakat Kalianget Barat yang mendapatkan bantuan.

Bahwa Bantuan Langsung Tunai ini merupakan bentuk kepedulian dan perhatian Pemerintah Pusat kepada masyarakat, sehingga diharapkan agar bantuan ini dipergunakan dengan baik dan dapat bermanfaat bagi penerima.

Walaupun nominalnya tidak seberapa, namun semoga bisa mengurangi beban ekonomi akibat dampak virus Covid-19 yang dirasakan langsung oleh masyarakat.

Sebelum sambutan diakhiri, Kades Suharto menyampaikan, “terima kasih kepada Pemerintah Pusat, Provinsi maupun Pemerintah Daerah Kabupaten Sumenep yang telah mendukung penuh kegiatan ini, sehingga penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) berjalan dengan lancar, aman dan damai,” ungkapnya.

Lanjut, “penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) ini diberikan kepada 100 (seratus) warga Penerima secara transparan dan terbuka tanpa ada pemotongan. Karena warga yang mendapatkan bantuan ini juga terlebih dahulu menandatangani bukti penerima. Jadi jelas, tidak ada yang ditutupi yang disaksikan langsung oleh warga masyarakat Desa Kalianget Barat, karena itu sudah menjadi aturan Pemerintah akibat dampak Covid-19,” jelasnya.

Acara penyerahan secara simbolis yang pertama diserahkan langsung oleh Kades Kalianget Barat dan dilanjutkan Camat, Koramil, Polsek, dan Perwakilan Pendamping Desa Kalianget Barat.

Penyaluran bantuan tersebut berjalan dengan lancar, masyarakat dengan sabar dan tertib menunggu giliran untuk menerima bantuan berupa uang tunai sebesar 600 (enam ratus ribu rupiah) selama 3 bulan.

Menurut Suharto, penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tersebut sudah tepat sasaran, pasalnya dari 100 Penerima merupakan masyarakat yang benar-benar terdampak Covid-19 atau virus Corona serta tidak tercover dalam bantuan jaringan penanganan sosial, seperti PKH dan sembako. “Saya harap para Penerima bisa memanfaatkan bantuan ini dengan baik ,” terangnya.

Disamping itu, penyaluran Bantuan Langsung Tunai berakhir, dilanjutkan dengan Penyerahan Jaringan Program Sosial (JPS) kepada 67 (enam puluh tujuh) Penerima.

Suharto dengan telaten dan sabar sesekali tersenyum pada masyarakat Penerima bantuan. Hal ini Suharto ingin memberikan pelayanan yang baik kepada warga masyarakat Desa Kalianget Barat.

Karena pelayanan yang cepat dan mudah memang diharapkan setiap orang, termasuk kepedulian Kades Suharto dalam memberikan pelayanan yang terbaik sudah dirasakan oleh warga masyarakat Kalianget Barat. (M.One – SPD)

admin@radarindonesiaonline.com

Recent Posts

Perkuat KemitraanKapolres Ketapang “Dudok Ngopi” Bersama Aliansi Jurnalis Ketapang*

Ketapang,RI – Kapolres Ketapang, AKBP Setiadi, S.H., S.I.K., M.H., menggelar tatap muka bersama awak media…

54 menit ago

Deklarasi Warga Kebondalem Siap Dukung Cabup Mansur Hidayat. Begini Alasanya.

Pemalang , RI - Tidak kurang dari ratusan orang warga Pekarangan Kebondalem Pemalang , semalam…

1 jam ago

Bappeda Kabupaten Tulungagung Launcing Forum Kajian Penanggulangan Kemiskinan

TULUNGAGUNG, RI - Bappeda Kabupaten Tulungagung melalui Bidang PPM, hari ini, Senin 7 Oktober 2024…

16 jam ago

Bimtek Penggunaan Aplikasi Monev Kinerja IntiKita Oleh Bappeda Kabupaten Tulungagung

TULUNGAGUNG, RI - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Tulungagung mengadakan kegiatan Bimtek Manual Indikator…

17 jam ago

Janji Para Pejabat Untuk Memberantas Mafia Tanah Hanya Sebatas Hiburan Rakyat Kecil Ungkap Pengamat

Pontianak Kalbar, RI- Pengamat mengatakan , Pemberantasan mafia tanah yang di gaung-gaungkan selama ini hanyalah…

19 jam ago

Eratkan Silaturahmi, Kapolres Ketapang Sambangi Ponpes Darul Fadhilah

Ketapang,RI – Polda Kalbar, Kapolres Ketapang AKBP Setiadi, S.H., S.I.K., M.H, beserta pejabat utama Polres…

19 jam ago