Efek Sepakbola Mas Boy Cup 2024 , Cabup Mansur Hidayat Makin Dikenal dan Banyak Pengikut.

Redaksi Pagi
5 Nov 2024 12:24
Daerah 0 45
2 menit membaca

Pemalang , RI – Relawan Masboy mengadakan turnamen sepak bola Masboy Cup 2024 di Lapangan Desa Taman, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah pada Selasa 4 November 2024.

Turnamen ini diikuti 6 tim kesebelasan dari tiap tiap dusun di Desa Taman guna merebutkan Masboy Cup 2024.

Acara yang digelar selama 3 hari itu mendapat sambutan hangat serta penuh kegembiraan dari masyarakat setempat sejak pertama kali pembukaan yakni Sabtu, 2 November 2024.

Tarzuki peraih juara pertama dari kesebelasan FC Permata merasa bahagia dengan diadakan turnamen sepak bola Masboy Cup 2024 ini.

Dia mengucapkan terimakasih kepada jajaran panitia dan relawan Masboy yang  menyelenggarakan kegiatan turnamen ini. Menurutnya, kegiatan ini akan berdampak positif terutama bagi milenial dan generasi Z di Desa Taman.

“Ini cerminan bahwa Calon Bupati Pemalang Mansur Hidayat sangat peduli dengan persepakbolaan di Indonesia ini. Semoga Pak Mansur bisa menjadi Bupati periode 2024 hingga 2029,” ujarnya.

Sementara itu, Agus Wiyoto, Koordinator pelaksana kegiatan, menyatakan  kegiatan ini bertujuan memberikan wadah untuk menyalurkan perkembangan hobi dan bakat pemuda di bidang sepak bola.

Selain itu, turnamen sepak bola tersebut  menjadi media sosialisasi Calon Bupati Pemalang Mansur Hidayat.

“Ajang sepak bola ini baru diadakan di desa Taman, yang lainnya belum. Semoga nanti bisa berkelanjutan menyelenggarakan kegiatan seperti ini di desa desa lainnya,” kata Agus.

Terlihat awak media, Ivan Kaloka selaku koordinator tim relawan Masboy dari Surya Manggala secara simbolis menyerahkan trophy untuk juara pertama.

Dengan menggelar turnamen sepak bola ini, Relawan Masboy tidak hanya mendukung pengembangan bakat pemuda di bidang olahraga, tetapi juga menciptakan platform untuk memperkenalkan Mansur Hidayat sebagai calon Bupati Pemalang. * (imam wtw)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI JADI KOTA PONTIANAK

CUKAI ROKOK ILEGAL

PEMILUKADA

HUT KORAN RADAR INDONESIA

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x