Daerah

Jelang Pilbup Pemalang 2024. Kundi , Caleg Terpilih PKB : Awas Penumpang Gelap !!!

Ketua DPC PKB Pemalang , Iskandar Ali Syahbana

PEMALANG , RI – Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Heru Kundhimiarso, meminta agar saat gelaran Pemilihan Bupati (Pilkada) Kabupaten Pemalang, partainya mengutamakan kadernya sendiri untuk diusung sebagai Calon Bupati atau Calon Wakil Bupati.

Aktivis yang kerap disebut ‘Sang Demonstran’ dan terpilih sebagai Anggota DPRD Pemalang dalam Pileg kemarin ini menolak keras munculnya calon instan atau ‘penumpang gelap’ yang hanya muncul saat butuh kendaraan politik.

“Partai politik sejatinya adalah kawah candradimuka tempat mengkader dan menggodok calon pemimpin. PKB tidak kekurangan kader terbaik untuk jadi nahkoda Pemalang,” kata Kundhi dalam keterangan pers, Senin, 18 Maret 2024.

Kundi , bersama Bupati Pemalang Mansur Hidayat

Menurut Kundhi, calon instan atau penumpang gelap cenderung tidak punya komitmen dan loyalitas terhadap partai bila sudah terpilih sebagai kepala daerah.

“Secara pribadi, saya tidak ingin penumpang gelap ada di PKB. Masih banyak kader PKB yang pantas dan kompeten serta punya kapaitas untuk diusung sebagai calon bupati,” sambungnya.

Untuk itu, Kundhi mendorong agar Ketua DPC PKB Kabupaten Pemalang, Iskandar Ali Syahbana, agar kembali diusung sebagai calon bupati untuk bertarung di Pilkada 27 November 2024 mendatang.

“Kenaikan suara dan kursi PKB di Pemalang tentu hasil kerja keras Iskandar sebagai Ketua DPC, ini harus diapresiasi. Sebagai kader terbaik, sudah selayaknya Iskdandar untuk kembali diusung sebagai calon bupati,” tandasnya.

Terpisah, Ketua DPC PKB Kabupaten Pemalang, Iskandar Ali Syahbana memastikan, partainya belum berproses apapun untuk persiapan menghadapi gelaran Pilkada. PKB katanya, masih berkonsentrasi mengawal hasil Pileg dan Pilpres hingga tuntas.

“Nanti ada waktunya. Tentu ada tahapan-tahapan yang harus dilalui. Membuka pendaftaran bakal calon, menampung aspirasi arus bawah dan tahapan lainnya,” jelas Iskandar.

Terkait munculnya isu ada bakal calon bupati yang mengklaim sudah mendapat rekomendasi dari PKB, Iskandar menegaskan, hingga saat ini PKB belum ada ikatan dengan siapapun untuk Pilkada 2024. “Tidak benar itu. Kita (PKB) membuka pendaftaran saja belum,” tegasnya.

Disinggung soal munculnya dorongan agar dirinya diusung sebagai calon bupati, Iskandar menyatakan itu sebagai bentuk aspirasi dari arus bawah. Namun, Ia akan menyerahkan sepenuhnya kepada Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Iskandar menegaskan, figur calon yang potensi untuk diusung PKB tidak hanya dirinya. Namun siapapun nanti yang akan diusung sebagai calon bupati atau wakil bupati, PKB akan memprioritaskan kader terbaik di internal.

“Tentu kita akan siapkan kader terbaik. Di PKB banyak kader yang punya potensi dan kompeten untuk diusung saat Pilkada nanti,” pungkasnya. * (imam wtw)

Pom py

Recent Posts

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

1 jam ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

6 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

11 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

11 jam ago

H-2 Pencoblosan, Dandim 0815/Mojokerto Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada

MOJOKERTO, RI. Kodim 0815/Mojokerto menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Lapangan…

11 jam ago

Bakti Sosial PNS Kodim 0815/Mojokerto Jelang HUT Ke-53 Korpri, Gelar Anjangsana Anggota Purna Tugas

MOJOKERTO, RI. Dalam rangka memperingati HUT Ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Tahun 2024, personel…

11 jam ago