Daerah

Jum’at Curhat Fokus Bahas Kenakalan Remaja dan Bahaya Narkoba

Pasuruan,RI – Kegiatan rutin Jum’at Curhat)l Polres Pasuruan Kota kali ini berlangsung di Desa Cukur Gondang, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan. Dalam kesempatan ini, dialogis difokuskan pada bahaya kenakalan remaja terkait narkoba, sambil memberikan himbauan terkait Harkamtibmas (Harkamtibmas). Jum’at(15/11/2023).

Kegiatan yang dihadiri oleh perwakilan Polres Pasuruan Kota ini dilaksanakan di balai desa, dihadiri oleh tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan warga desa. Kapolsek Grati AKP Yudi Prasetya Selaku penanggung jawab wilayaha hukum Grati menyampaikan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban bersama, terutama dalam menghadapi potensi kenakalan remaja dalam penyalah gunaan Narkoba.

“Kita semua turut prihatin terkait maraknya peredaran narkoba di kalangan remaja. Kami juga berkomitmen untuk bersama-sama mencegah penyebaran narkoba di wilayah ini, dan peran aktif masyarakat sangat diperlukan dalam upaya ini.” Ucap Kapolsek.

“Kami juga memberikan informasi mengenai bahaya narkoba, termasuk dampak negatifnya terhadap perkembangan remaja dan masa depan mereka. Masyarakat diajak untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekitar.” Tambah AKP Yudi.

Kasat Binmas Polres Pasuruan Kota Iptu Hajir Sujalmo menambahkan, harkamtibmas juga tidak luput dari perhatian dalam kegiatan ini. Warga didorong untuk selalu bekerjasama dengan kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan di desa mereka.

“Kami ingin menciptakan lingkungan yang aman, dan ini adalah tanggung jawab bersama serta kita perlu bersinergi untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi pertumbuhan generasi penerus.” Ujar Kasat Binmas.

Kegiatan (Jum’at Curhat) di Desa Cukur Gondang ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk membangun kesadaran bersama tentang bahaya narkoba dan menjalin kemitraan antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan sehat.

(mjb)

Radar Indonesia

Recent Posts

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

10 menit ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

5 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

9 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

9 jam ago

H-2 Pencoblosan, Dandim 0815/Mojokerto Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada

MOJOKERTO, RI. Kodim 0815/Mojokerto menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Lapangan…

9 jam ago

Bakti Sosial PNS Kodim 0815/Mojokerto Jelang HUT Ke-53 Korpri, Gelar Anjangsana Anggota Purna Tugas

MOJOKERTO, RI. Dalam rangka memperingati HUT Ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Tahun 2024, personel…

10 jam ago