Peristiwa

Menuju Kemaslahatan Melalui Khotmil Qur’an Dan Do’a Bersama

PASURUAN – RI, Agenda rutin yang digagas Dandim 0819/Pasuruan Letkol Inf Nyarman, M. Tr. (Han) melalui Khotmil Qur’an dan do’a bersama secara bergiliran dilaksanakan Koramil Jajaran. Kegiatan Khatam Qur’an dan do’a bersama selain bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, juga menjalin tali silaturahmi antara warga sekitar khususnya di Wilayah Koramil yang melaksanakan.

Pagi ini, Jum’at (18/06/21) Koramil 0819/23 Sukorejo yang mendapat giliran melaksanakan kegiatan Khotmil Qur’an dilanjutkan Do’a bersama. Menurut Danramil Sukorejo, Kapten inf Suyono, “Kegiatan Khatam Al Qur’an dan Doa Bersama selain dilakukan oleh Anggotanya juga melibatkan warga sekitar. Waktu khataman yang dilakukan secara berjamaah disunahkan baik dilakukan pada pagi hari atau awal malam. Tetapi menurut sebagian Ulama, lebih utama dilakukan pada pagi hari. Didalam pelaksanaan Khotmil Qur’an terdapat banyak keutamaan-keutamaan seperti diturunkannya rahmat Allah SWT,” tegas Suyono.

Kegiatan yang dilaksanakan disamping untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan sekaligus Pembinaan Mental yang juga selaras dengan program dari Komando Atas untuk kemaslahatan serta kedamaian Bangsa ini agar di jauhkan dari segala macam musibah dan bencana serta menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa Indonesia yang kita cintai ini,” imbuh sang Kapten.

Dalam pelaksanaannya dimana setiap orang akan berbeda surat yang akan dibacanya yang nantinya akan selesai 30 juz, dan kegiatan ini diakhiri dengan doa bersama untuk Negeri. (Mjb/Tg  Red 0819 Pas)

admin@radarindonesiaonline.com

Recent Posts

Dandim Cilacap Tinjau Pengerjaan “Jembatan Gantung Merah Putih” di Gandrungmangu

Cilacap,RI - Dandim 0703/Cilacap meninjau pengerjaan pembangunan Jembatan Merah Putih yang diinisiasi program TNI, jembatan…

2 jam ago

Jelang Event Triathlon Piala Panglima TNI, Kodim 0815/Mojokerto Gelar Do’a Bersama

MOJOKERTO, RI. Personel Kodim 0815/Mojokerto menggelar kegiatan Doa Bersama di Ruang Data Makodim, Jalan Majapahit…

7 jam ago

Sat Reskrim Polres Pasuruan Kota Mediasi Kasus Dugaan Perundungan dan Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Polresta Pasuruan , RI - Sat Reskrim Polres Pasuruan Kota memediasi kasus dugaan tindak pidana…

8 jam ago

Perhutani Mojokerto Terima Tim Audit Sertifikasi CHSE untuk Wisata Bukit Kayoe Putih

MOJOKERTO, RI (21/10/2024) | Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mojokerto menerima kunjungan Lembaga Sertifikasi…

9 jam ago

Cooling System untuk Pilkada Damai, Polres Jombang Ajak Ribuan Warga Bersholawat

Jombang, RI - Polres Jombang Polda Jatim menggelar sholawat dan doa bersama untuk memohon kepada…

9 jam ago