Peristiwa

Mitigasi Bencana Alam, Koramil Trawas Bareng Perhutani & Forkopimcam Sasar Lokasi Wisata

MOJOKERTO, RI – Koramil 0815/17 Trawas bersama Perhutani Alam Wisata dan jajaran Forkopimcam melaksanakan kegiatan Mitigasi Bencana Alam di Wana Wisata Air Terjun Dlundung Desa Ketapanrame, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Senin (18/12/2023).

Danramil 0815/17 Trawas melalui Bati Tuud Pelda Machfud menjelaskan, mitigasi yang dilakukan secara bersama-sama kali ini memfokuskan penyisiran dan pembersihan aliran sungai yang berada di Wana Wisata Air Terjun Dlundung.

“Kami melakukan penyisiran aliran sungai dengan mensterilkan pohon dan ranting yang sekiranya dapat membahayakan pengunjung yang berada di Wana Wisata Air Terjun Dlundung”, ungkapnya.

Sementara itu, Camat Trawas Sugondo, S.Sos,.M.M., mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan yang ada di wilayah Kecamatan Trawas.

“Saat ini sudah memasuki musim hujan sehingga perlu mengantisipasi adanya bencana alam baik pohon tumbang, tanah longsor maupun banjir bandang”, katanya.

Ia juga mengajak seluruh komponen yang ada untuk sekiranya dapat menciptakan kondisi wilayah Kecamatan Trawas yang kondusif dan nyaman. “Dengan kita menjaga kelestarian alam, maka tentunya alam akan menjaga kita”, tutupnya.

Tampak hadir dalam kegiatan, Kapolsek Trawas diwakili Kanit Reskrim Polek Trawas Ipda Ali Maskur, Asper Pacet, Supriyono, Kades Ketapanrame H. Zainul Arifin, S.E., Koodinator BPBD Kabupaten Mojokerto, Candra, Koordinator Wana Wisata Air Terjun Dlundung Adi Suponco, dan Personel Koramil 0815/17 Trawas serta anggota Polsek.

(Bams)

Radar Indonesia

Recent Posts

Pemusnahan Surat Suara Rusak di Pasuruan Berjalan Lancar, Dan Kondusif.

Pasuruan , RI – Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si bersama Ketua Komisi Pemilihan…

3 jam ago

Sinergi Untuk Pilkada Kondusif, Polres Ketapang Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

KETAPANG, Polda Kalbar ,RI- Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif pada masa tenang pemilu…

3 jam ago

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

4 jam ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

9 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

14 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

14 jam ago