SURABAYA – RI, Minggu 15 Januari 2023 bertempat di Universitas Ciputra Surabaya diselenggarakan Lomba Creative PBB Competition, kategori Lomba PBB dan Kreasi tingkat SMP dan SMA Sederajat se-Jawa Timur.
Dalam lomba tersebut MTs Negeri 1 Kota Surabaya membawa 2 Tim Paskib (Tim A dan Tim B) sebagai perwakilan sekolah.
Pada kesempatan ini Pembina / Pelatih Paskib MTs Negeri 1 Surabaya, Bapak Edi Santoso menjelaskan, bahwa Tim nya telah melakukan banyak persiapan latihan dalam rangka mengikuti Lomba dengan semangat tanpa mengenal lelah, diantaranya yaitu berlatih PBB Dasar, dan latihan variasi kreasi dan formasi.
Dengan izin Allah SWT, kerja keras, kekompakan pasukan, sikap optimis yang dijunjung tinggi dan do’a dari seluruh Orang tua, Bapak Kepala Sekolah Bapak Drs. Hasan Bisri, M.Pd., beserta jajaran guru, dan Pembina / Pelatih dan Official Tim Paskib akhirnya Tim Paskib MTs Negeri 1 Kota Surabaya mampu memperoleh hasil yang terbaik dengan menyabet 2 piala sekaligus, yaitu Tim A memperoleh Juara Harapan 1 dan Tim B memperoleh Juara Mula 3 kategori PBB dan Kreasi.
Rasa haru, bahagia dan bangga dirasakan oleh Sekolah, Pasukan Tim Paskib MTs Negeri 1 Kota Surabaya, Pembina dan Official Tim Paskib, serta para Orang Tua atas perolehan juara tersebut.
Mereka juga merasa bersyukur karena pada akhirnya kedua Tim berhasil meraih prestasi yang membanggakan dan mampu membawa nama harum Madarasah.
Dalam kesempatan yang sama, Bapak Kepala Sekolah MTs Negeri 1 Kota Surabaya Bapak Drs. Hasan Bisri,M.Pd., yang didampingi oleh Wakil Kepala Sekolah, dan Guru beserta Jajaran, menyampaikan Ucapan Selamat dan Terima Kasih kepada Peserta Didik (Tim Paskib) yang telah mengharumkan nama Madarasah di khalayak umum.
Selain itu tak lupa Bapak Kepala Sekolah MTs Negeri 1 Kota Surabaya memberikan wejangan kepada Peserta Didik peraih Prestasi Juara PBB variasi, kreasi, formasi tersebut, agar jangan cepat puas dengan prestasi yang telah diraih. Teruslah belajar juga berlatih serta kembangkan potensi agar bisa lebih baik dan bisa membawa nama harum MTs Negeri 1 Kota Surabaya di even yang lain, baik di tingkat Kota, Provinsi terlebih lagi bila di tingkat Nasional. (Fatah)
Tidak ada komentar