Categories: Daerah

Ngopi Bareng, Dianita: Sehat Itu Dimulai Dari Diri Kita Sendiri

BELITUNG TIMUR ,RI – Kepala Dinas Kesehatan Belitung Timur Dianita bersama jajarannya bersilaturahmi dengan Awak Media dan LSM Belitung Timur guna menjalin tali silaturahmi yang mana seperti kita ketahui bersama media adalah merupakan corong penyampaian informasi dan edukasi, pertemuan bertempat di salah satu Warung Kopi di Manggar, Jum’at (20/11/2024).

Puluhan Awak Media LSM, dan jajaran dinas kesehatan sambil seruput kopi dan cemilan ngobrol bareng santai sambil menyampaikan terkait dengan seputaran kesehatan dan pelayanannya.

Kepala Dinas Kesehatan Belitung Timur Dianita mengatakan pertemuan sambil ngopi bareng dengan sejumlah awak media yang sudah ia impikan untuk silaturahmi bertukar fikiran dan masukan serta menjadikan kawan-kawan media menyampaikan informasi kedalam maupun keluar untuk bersama memperbaiki kedepan yang lebih baik.

” Iya intinya kita Dinas Kesehatan Belitung Timur dengan rekan-rekan media saling sinergi membangun Belitung Timur hususnya Dinas Kesehatan yang lebih baik dimasa yang akan datang” ujar Dian sapaan akrabnya.

Dikatakannya santai-santai sambil ngopi bareng buat kenalan karena memang selama menjabat Kepala Dinas Kesehatan belum pernah ketemu dengan kawan-kawan media Jadi pengen ketemu pengen kenalan.

“Hari ini pokoknya kita pengen support dukungan dari teman-teman dari media penyiaran jurnalis wartawan biar nanti bisa menjadi corong penyampaian informasi kesehatan kita juga terus juga nanti bisa memberikan masukan yang positif untuk kemajuan” ujarnya.

Ketika awak media konfirmasi bagaimana pola hidup sehat menjaga kesehatan itu adalah sangat penting karena sehat itu sangat berharga yang memang harus kita pelihara dengan baik.

” Sehat itu dimulai dari saya diri sendiri, kalau untuk sehat ya kita sama-sama harus membangun mulai dari diri sendiri kondisi psikis, fikiran sehat tubuh akan sehat dan kami tugasnya menjadi fasilitator kesehatan” ujar Dianita singkat.

Karyadi Sekretaris Pokja wartawan Belitung Timur juga memberikan tanggapannya dan mengucapkan apresiasi kepada Dinas Kesehatan yang telah berksempatan bersilaturahmi dengan Awak Media untuk bersinergi membangun Belitung Timur yang labih baik.

“Apresiasi kepada Buk Kadinkes dan jajarannya yang telah berksempatan ngopi bareng dengan kita-kita (media-red) dengan ini kita bisa jalin komunikasi saling bertukar fikiran kedepan yang lebih baik hususnya dibidang kesehatan, berharap pertemuan seperti ini lebih inten agar komunikasi lebih terjalin, kami awak media akan berperan aktif menjadi penyampaian informasi serta edukasi bagi kita semua terkait kesehatan” Ujar Karyadi.(Hadi)

Pom py

Recent Posts

Makna HUT Korpri Ke- 53 Di Kubu Raya.

Kubu Raya,RI-Pada hari ini Jum'at 29/11/2024 di Halaman Kantor Bupati .Kubu Raya telah dilaksanakan upacara…

2 jam ago

Purna Tugas: Drs,Sunardi .Pamit Dengan Rekan Dinas dan Guru di Kubu.Raya.

Sungai Raya ,RI- Kesan yang mendalam dirasakan Kawan - kawan Seprofesi ,baik rekan- rekan Dinas…

2 jam ago

Puncak HUT ke-53, KORPRI Kota Mojokerto Gelar Makan Bersama Jukir dan Tim Gercep Kota Mojokerto

KOTA MOJOKERTO, RI. Makan bersama juru pakir, abang becak dan juru sapu se-Kota Mojokerto menjadi…

11 jam ago

HUT KORPRI ke-53, Pemkab Mojokerto Rayakan dengan Penuh Apresiasi dan Kompetisi

MOJOKERTO, RI. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto merayakan Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI)…

11 jam ago

Bedah Rumah Warga, Koramil Pacet Bersama Baznas Bersinergi Tingkatkan Taraf Hidup Masyarakat

MOJOKERTO, RI. Koramil 0815/16 Pacet Kodim 0815/Mojokerto bersama Baznas Kabupaten Mojokerto menggelar kegiatan Karya Bakti…

11 jam ago

Tingkatkan Sinergi Untuk Pembangunan Daerah, Ketua DPRD Kota Mojokerto Temui Dandim 0815/Mojokerto

MOJOKERTO, RI. Ketua DPRD Kota Mojokerto, Ery Purwanti melaksanakan kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker) di Markas…

11 jam ago