Daerah

Pererat Sinergitas Jelang Pemilu, Kapolresta Mojokerto Silaturahmi Dengan Bawaslu

MOJOKERTO, RI. Dalam rangka menjalin komunikasi dan koordinasi yang intens jelang Pemilu 2024 Kapolresta Mojokerto AKBP Wiwit Adisatria, S.H, S.I.K, M.T. yang didampingi Wakapolresta Mojokerto, Kabag Ops, Kasat Reskrim dan Kasat Intel Polresta Mojokerto, menyambut kunjungan kerja Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten / Kota Mojokerto, bertempat di ruang kerja Kapolresta Mojokerto, Rabu (27/09/23)

Kunjungan Bawaslu ini dalam rangka menjalin sinergitas, komunikasi dan silaturahmi untuk menyambut Pemilu tahun 2024 nanti.

Ketua bawaslu Kabupaten / Kota Mojokerto menyampaikan maksud dan tujuan Bawaslu berkunjung, selain bersilahturahmi juga menyampaikan bahwa kedepannya pihak Kepolisian akan menjadi mitra Bawaslu yang tergabung dalam Sentra Gakkumdu. Ucapnya

Sebagaimana diatur dalam Undang–Undang, Bawaslu, Kepolisian, dan Kejaksaan, merupakan mitra yang tergabung dalam Pokja Sentra Gakkumdu nantinya, sehingga sedari awal kami sebagai Lembaga Pengawas Pemilu melakukan perkenalan dengan pak Kapolresta Mojokerto, agar  nantinya bisa berkoordinasi dan saling memberikan masukan demi terwujudnya Pemilihan serentak tahun 2024 yang aman dan damai” Tambahnya

Sementara itu Kapolresta Mojokerto AKBP Wiwit Adisatria, S.H, S.I.K, M.T menyampaikan ucapan terima kasih atas kedatangannya ke Polresta Mojokerto, kami pihak Kepolisian khususnya Polresta Mojokerto siap membantu Bawaslu Kabupaten / Kota Mojokerto dalam mensosialisasikan pengawasan partisipatif kepada masyarakat.

“Kita koordinasi terkait tahapan pemilu kedepan dimana setiap potensi pelanggaran nantinya kita upayakan pencegahan terlebih dahulu”, Ungkapnya.

“Semoga silaturahmi dan koordinasi ini terus berlanjut dalam Pelaksanaan tugas mengawal pelaksanaan Pemilu 2024 demi terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.” Harapnya.(Bams)

Radar Indonesia

Recent Posts

Pemusnahan Surat Suara Rusak di Pasuruan Berjalan Lancar, Dan Kondusif.

Pasuruan , RI – Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si bersama Ketua Komisi Pemilihan…

11 jam ago

Sinergi Untuk Pilkada Kondusif, Polres Ketapang Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

KETAPANG, Polda Kalbar ,RI- Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif pada masa tenang pemilu…

11 jam ago

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

13 jam ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

18 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

22 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

22 jam ago