Daerah

Personil Polsubsektor Pelabuan Kumai Lakukan Pengamanan danPerketat Pemeriksaan Kendaraan Penumpang

Pangkalan Bun RI- Polres Kotawaringin Barat – Polda Kalteng – Mengantisipasi tindak kejahatan dan Penyelundupan melalui jalur laut, Personil Polsubsektor Kawasan Pelabuan Kumai Perketat Pemeriksaan Barang diterminal Pelabuan Panglima Utar Kec. Kumai Rabu (26/06/2024) dini hari.

Dalam giat tersebut, personil Polsubsektor Kawasan Pelabuan Kumai Bersama petugas Bea Cukai, Karantina, Keamanan Pelabuan terus melakukan giat pemeriksaan Barang Penumpang Kapal KM. KIRANA yang akan berangkat menuju Pelabuan Tanjung emas Semarang.

Hal itu dilakukan guna mengantisipasi aksi penyelundupan tanpa disertai dokumen yang sah yang dapat merugikan keuangan negara dan para pengusaha, guna mengantisipasi Keluarnya barang-barang ilegal ke pulau Jawa, melalui jalur transportasi laut, secara terpadu dilakukan pemeriksaan barang dan penumpang kapal yang masuk dan keluar di Pelabuhan Panglima Utar.

Kapolsek Kumai IPTU Stefanus Ranteal, S.H., melalui Ka Polsubsektor Kawasan Pelabuan Kumai AIPTU Andi Pakili, mengatakan, pihaknya perlu memperketat pengawasan dan pemeriksaan sesuai standar operasional.

“Kita harus perketat pemeriksaan barang-barang bawaan untuk mengantisipasi masuk dan keluarnya barang illegal. Sehingga saat pemeriksaan dan ada yang dicurigai langsung diperiksa. Namun harus sesuai standar operasional prosedur,” ujarnya.

Ia menekankan setiap personel yang diterjunkan melaksanakan pengamanan penumpang kapal Ferry senantiasa diminta mengedepankan pelayanan yang persuasif. Semisal dengan sapa, senyum, dan salam.

Dikatakan, dalam pelaksanaan pemeriksaan barang bawaan penumpang kapal telah dilakukan dan berjalan lancar. “Dalam periksaan barang-barang, tidak kita temukan adanya barang illegal,” pungkasnya

Aiptu Andi Pakili Ka Polsubsektor Kawasan Pelabuan Kumai juga menyampaikan kepada warga, jika mengetahui atau melihat adanya orang baru yang mencurigakan, agar segera menginformasikan kepada pihak keamanan terdekat. Hal ini menjadi upaya antisipasi pihak Polsunsektor KP Kumai akan kejahatan jalur laut.(Baen)

Pom py

Recent Posts

Pemusnahan Surat Suara Rusak di Pasuruan Berjalan Lancar, Dan Kondusif.

Pasuruan , RI – Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si bersama Ketua Komisi Pemilihan…

44 menit ago

Sinergi Untuk Pilkada Kondusif, Polres Ketapang Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

KETAPANG, Polda Kalbar ,RI- Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif pada masa tenang pemilu…

52 menit ago

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

2 jam ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

7 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

12 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

12 jam ago