Peristiwa

Polres Pekalongan Kota Hadir Di Tengah Masyarakat Yang Terdampak Covid -19.

PEKALONGAN – RI, Dalam rangka ‘Bakti Sosial Bhayangkara untuk Negeri’, Polres Pekalongan Kota membagikan 1 Ton Beras kepada masyarakat terdampak Covid-19 di wilayah Kota Pekalongan.

Kapolres Pekalongan Kota, AKBP M Irwan Susanto S.I.K, SH MH memberikan bantuan beras melalui perwakilan Kapolsek Jajaran Polres Pekalongan Kota secara simbolis untuk dibagikan kepada masyarakat terdampak Covid-19 yang tengah melaksanakan isolasi mandiri, buruh Tani, pedagang kaki lima, masyarakat kurang mampu dan karyawan korban PHK, pembagian tersebut dilaksanakan secara door to door, Selasa (13/7/2021).

Untuk selebihnya pembagian beras di lakukan oleh 6 Polsek Jajaran Polres Pekalongan Kota melalui Bhabinkamtibmas secara door to door mendatangi rumah-rumah warga yang berhak, hal ini dilakukan agar tidak terjadi kerumunan di tiap-tiap Polsek.

Kapolres Pekalongan Kota menyebutkan Pentingnya Bansos Bagi Masyarakat di Tengah PPKM Darurat

“Pembagiannya kita  upayakan semaksimal mungkin tidak membuat kerumunan yaitu dengan cara door to door langsung ke rumah-rumah penduduk yang membutuhkan,” ujar Kapolres Pekalongan Kota.

Adapun yang dibagikan terdiri beras @ 5 kg” Kapolres Pekalongan kota berharap bantuan yang diberikan dapat sedikit membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.

“Kami mengerti dengan adanya PPKM darurat kebutuhan hidup semakin berat, oleh sebab Polres Pekalongan kota memberikan sedikit bantuan kepada bapak ibu sekalian, semoga dapat bermanfaat,” tutur Kapolres Pekalongan Kota.

Dalam kesempatan ini juga Kapolres menghimbau kepada penerima bantuan untuk terus mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan, mengurangi mobilitas dan menjauhi kerumunan.

“Tolong disampaikan kepada keluarga dan saudara agar tetap patuh protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid 19,” Imbaunya.(Ifan-HMS)

Radar Indonesia

Recent Posts

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

52 detik ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

5 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

9 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

9 jam ago

H-2 Pencoblosan, Dandim 0815/Mojokerto Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada

MOJOKERTO, RI. Kodim 0815/Mojokerto menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Lapangan…

9 jam ago

Bakti Sosial PNS Kodim 0815/Mojokerto Jelang HUT Ke-53 Korpri, Gelar Anjangsana Anggota Purna Tugas

MOJOKERTO, RI. Dalam rangka memperingati HUT Ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Tahun 2024, personel…

9 jam ago