Peristiwa

Prihatin Keluhan Petani, Bupati Sumenep Sidak Gudang Pupuk

SUMENEP – RI, Bupati Sumenep Achmad Fauzi secara tiba-tiba lakukan Sidak ke Pusat Gudang Pupuk di Kabupaten Sumenep, Jum’at, 02 Desember 2022 yang berlokasi di Jalan Raya Kalianget Marengan Sumenep.

Pasalnya banyaknya laporan dari petani terkait dengan kelangkaan pupuk akhir-akhir ini.

Hal inilah yang menýebabkan orang nomor wahid di Kabupaten Sumenep ini terpaksa turun langsung mengontrol sirkulasi dan pendistribusian pupuk di Gudang Induk Sumenep.

Bupati Ach. Fauzi  juga  memberikan warning dengan keras jika mengetahui adanya Mafia Pupuk agar segera melaporkan hal tersebut.

Peringatan keras bagi Mafia Pupuk yang disampaikan oleh Bupati Sumenep tersebut viral setelah video tersebut dibagikan melalui Sosial Media, salah satunya platform Media Sosial WhatsApp.

Dalam unggahan video yang berjudul “Mafia Pupuk Berhadapan dengan Saya” ini menandakan bahwa Bupati Sumenep sangat responsib terhadap keluhan masyarakat petani  yang menyebutkan bahwasanya pupuk bersubsidi saat ini langka.

“Saya datang kesini intinya ingin memastikan apakah pupuknya ada apa tidak itu yang pertama. Yang kedua distribusinya lancar atau tidak,” jelasnya.

Bupati Ach. Fauzi saat ditemui Kepala Gudang di Ruangan Stok Pupuk. Selanjutnya Bupati Fauzi menekankan, “Saya berharap ini penting jangan sampai ada spekulan-spekulan atau pemain termasuk Mafia Pupuk juga. Jika ada hal-hal seperti ini laporkan kepada saya,” tandasnya.

Bupati juga menyoal jumlah pendistribusian pupuk perharinya ke seluruh wilayah Kabupaten Sumenep. Kepala Gudang menjelaskan bahwa  pendistribusian pupuk perharinya di catatan saat ini yaitu untuk Urea senbanyak 195 ton perhari dan untuk Ponska 80 ton perhari.

Bagi Bupati Ach. Fauzi, “persoalan pupuk ini sangat penting, karena jika pupuk tidak lancar Petani akan kesulitan mendapatkan pupuk yang nantinya akan menimbulkan persoalan pada  kèsejahteraan Petani dan pasti otomatis keberhasilan program ketahanan pangan yang diinstruksikan Presiden RI tidak akan berhasil,” pungkas Ach.Fauzi. (Yudik.S/M.one)

admin@radarindonesiaonline.com

Recent Posts

Pindah Dukung Cabup Mansur Hidayat , Sesepuh Partai Golkar Mengundurkan Diri

PEMALANG, RI – Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pemalang, Drs. Budi Rahardjo yang juga merupakan…

5 jam ago

Satgas yonif 642/Kps Laksanakan Kegiatan Ibadah Rosario Dan Doa Bersama Masyarakat Kampung Aroba

Kampung Aroba, RI - Kegiatan ibadah dan doa bersama masyarakat Kampung Aroba guna menjalin erat…

7 jam ago

Sosialisasi Rekrutmen TNI AD Dalam Rangka TMMD ke 122 Imbangan Kodim 1209/Bky

Bengkayang, RI – Tim Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 122 Kodim 1209/Bky selain…

7 jam ago

Pangdam Tanjungpura Resmi Tutup Lomba MTQ Peringatan HUT ke-79 TNI

Kubu Raya, RI - Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., secara resmi menutup…

7 jam ago

Warga Distrik Kurima Berbondong-Bondong Nikmati Yankes Keliling Gratis yang di Gelar Satgas 641/Bru

Yahukimo, RI - Tim Kesehatan Satgas RI-PNG Yonif 641/Beruang terus memberikan pelayanan kesehatan secara gratis…

7 jam ago

Curah Hujan Tinggi Picu Banjir, Polres Kubu Raya Amankan Arus Lalu Lintas Jalur Trans Kalimantan

KUBU RAYA,RI - Polres Kubu Raya melaksanakan patroli monitoring dan pengamanan di wilayah terdampak banjir…

12 jam ago