Peristiwa

Siapkan  Kader Tanggap Bencana, BP 13.29 Kwarcab Gerakan Pramuka Sumenep Gelar Kegiatan Diklatsar

SUMENEP – RI, Brigade Penolong (BP) 13.29 Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sumenep laksanakan kegiatan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) yang bertempat di Bumi Perkemahan SMP 1 Rubaru, Sabtu (17/12/2022).

Kegiatan ini diikuti oleh Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega se-Kabupaten Sumenep yang berlangsung selama dua hari, hingga Minggu besok.

Halimatus Zuhra selaku Ketua Panitia dalam kegiatan ini menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut bertujuan agar Anggota Pramuka bisa siap dalam hal apapun.

“Kegiatan ini bertujuan agar Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega bisa tanggap terhadap bencana alam, tangguh terhadap kondisi apapun dan teringginas dalam hal sikap dan keputusan apapun,” ujarnya.

Drs. Moh. Sirat Aidi selaku Ka. Kwarcab Sumenep juga merasa bangga kepada Peserta Diklatsar.

“Saya bangga pada kalian, dan kalian harus bisa menjadi Pramuka yang tangguh terhadap kondisi apapapun,” tegasnya.

Senada dengan hal tersebut, Wahyu Kurniawan Pribadi selaku Abdimas Humas Kwarcab Sumenep meminta agar BP bisa tembus ke berbagai Pulau yang ada di Sumenep.

“Brigade Penolong harus bisa tembus ke berbagai Pulau yang ada di Sumenep, apalagi ke Pulau yang rawan bencana,” pungkasnya.

Perlu diketahui bahwa kegiatan tersebut dibuka dengan penabuhan gong secara simbolis oleh Drs. Moh. Sirat Aidi selaku Ka. Kwarcab Sumenep. (Ardi/M.one)

admin@radarindonesiaonline.com

Recent Posts

Polres Pasuruan dapat Penghargaan APJW II, Desa Sumberejo Tembus 20 Besar

Surabaya, RI - Kapolres Pasuruan menghadiri malam Pengumuman 20 Desa Terbaik dalam ajang Apresiasi Pembangunan…

5 jam ago

Hadiri Jam’iyah Majlis Qur’an Online, Cabup Pemalang Mansur Hidayat Minta Doa Restu

Pemalang, RI - Calon bupati Pemalang no urut 2 , Mansur Hidayat, menghadiri undangan jam'iyah…

6 jam ago

Tokoh Masyarakat Kecam Lambannya Penanganan Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa di Kubu Raya

Kubu Raya, RI - Kalimantan Barat – Kasus dugaan korupsi dana desa yang melibatkan Kepala…

8 jam ago

Polisi Sahabat Anak, Kapolres Ketapang Sambut Hangat Siswa-Siswi TK dan SD Di Mapolres Ketapang

Ketapang ,RI – Polda Kalbar, Kapolres Ketapang, AKBP Setiadi, S.H., S.I.K., M.H., menyambut hangat kunjungan…

8 jam ago

Satgas TMMD ke 122 Imbangan Kodim 1209/Bky dan Warga Lakukan Pengecoran Lantai RTLH

Bengkayang, RI - Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) imbangan ke 122 Kodim…

12 jam ago

Satgas Yonif 642/Kps Laksanakan Karya Bakti Bersama Masyarakat di Kampung Wanggita

Kaimana, RI - Dalam rangka menunjang kegiatan kemah Pramuka Perjumsami sekaligus memperingati Hari Sumpah Pemuda,…

12 jam ago