Categories: Daerah

Turnamen Karate Piala Panglima TNI Tahun 2024, Kodim 0815/Mojokerto Siapkan 10 Atlet Karate Terbaik

MOJOKERTO, RI. Meriahkan HUT Ke-79 TNI, Mabes TNI menggelar berbagai ajang turnamen, salah satunya Turnamen Karate Piala Panglima TNI yang akan diselenggarakan Kamis (17/10) di GOR Futsal Internasional Unesa Surabaya, Jawa Timur.

Berkaitan turnamen tersebut, Kodim 0815/Mojokerto, di Ruang Data Makodim 0815, Jalan Majapahit Nomor 1, Kota Mojokerto, Senin (14/10/2024), bekerja sama dengan FORKI (Ferderasi Karate-Do Indonesia) dan KONI Kota serta Kabupaten Mojokerto melepas 10 Atlet Karate yang akan berpartisipasi dalam turnamen tersebut.

Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P., dihadapan Kontingen Karate Kodim 0815 mengatakan, Turnamen Karate Piala Panglima TNI ini tidak hanya diikuti atlet tingkat Jawa Timur melainkan diikuti seluruh atlet karate se-Indonesia.

Tentunya semua ini melalui proses seleksi dari KONI dan Dispora serta para pelatih FORKI, maka kami mengirimkan 10 atlet karate untuk berjuang diajang Turnamen Piala Panglima TNI.

“Ini merupakan suatu kebanggaan dan kehormatan adik-adik terpilih sebagai duta mewakili Mojokerto”, ujar Dandim.

Pada kesempatan tersebut, Dandim berpesan, untuk tetap fokus dan tidak mudah menyerah dalam berjuang pada Turnamen Karate Piala Panglima TNI.

Siapkan mental dan fisik yang baik, dan yang tidak kalah pentingnya dekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa agar senantiasa kita selalu diberikan kekuatan, kesehatan serta dilindungi dari segala macam kendala hambatan dan marabahaya”, tutupnya.

Sementara itu, Ketua FORKI Kota Mojokerto, Mardi Waluyo, A.Md., Ak., mengungkapkan kejuaraan Karate Piala Panglima TNI merupakan kejuaraan prestisius dan menjadi kehormatan dan kebanggaan untuk bersaing dengan atlet seluruh Indonesia.

Dikatakannya, dengan persiapan matang jauh hari sebelumnya kami optimis bisa meraih medali.

“Yang dibutuhkan saat ini dari masing-masing atlet kami adalah konsistensi dan mental yang bagus untuk melaksanakan pertandingan nantinya”, pungkasnya.

Tampak hadir dalam kegiatan, Kasdim Mayor Arh GN Putu Ardana, S.S., beserta para Perwira Staf dan Danramil jajaran.(Bams)

Redaksi Pagi

Recent Posts

Pengukuhan Ketua RW Dan RT Desa Grabagan Kecamatan Tulangan Masa Bakti 2024 – 2029

SIDOARJO, RI - Kepala Desa Grabagan Kecamatan Tulangan  Kabupaten Sidoarjo Kamadi, SE melantik sepuluh (10)…

2 jam ago

Kota Mojokerto Jadi Role Model Inovasi Ekonomi Kreatif Nasional

KOTA MOJOKERTO, RI. Kota Mojokerto terus mencuri perhatian sebagai pusat inovasi ekonomi kreatif, terutama setelah…

9 jam ago

PENGUKUHAN KETUA RW dan RT DESA GRABAGAN KECAMATAN TULANGAN KAB. SIDOARJO MASA BAKTI, 2024-2029.

Sidoarjo,RI-Kepala Desa Grabagan Kec. Tulangan Kab. Sidoarjo Bpk. Kamadi, SE melantik sepuluh (10) ketua RW…

9 jam ago

Lakukan Monitoring, PJs Bupati Mojokerto Pastikan Pembangunan Jembatan Desa Talun Blandong Segera Dilakukan

MOJOKERTO, RI. Penjabat Sementara (PJs) Bupati Mojokerto Akhmad Jazuli mengadakan monitoring atau kunjungan untuk meninjau…

9 jam ago

Momen Makan Bersama Menjadi Wujud Kebersamaan Satgas TMMD Ke 122 Imbangan Kodim 1209/Bky Dengan Warga

Bengkayang, RI - Momen makan siang bersama menjadi salah satu kesempatan bagi para anggota Satgas…

10 jam ago

Penutupan Open Turnamen Sepak Bola Dandim 1013/Mtw Dan Kapolres Cup Dalam Rangka Memeriahkan HUT TNI Ke – 79 Tahun 2024

Barito Utara, RI - Berakhir sudah Open Turnamen Sepak Bola Dandim dan Kapolres Cup dalam…

10 jam ago