Categories: Uncategorized

Upacara Hari Pahlawan Tingkat Kabupaten Tasikmalaya Tahun 2023

Kab Tasikmalaya, RI – Bupati H. Ade Sugianto SIP, bertindak selaku insfektur upacara pada Peringatan Hari Pahlawan ke 78 Tahun 2023 bertempat dihalaman kantor Sekretariat Daerah kab Tasikmalaya.
Bupati Tasikmalaya pada kesempatan tersebit membacakan amanat Menteri Sosial, dalam amanatnya Mensos mengatakan bahwa, Hari Pahlawan ke-78 ini diperingati dengan mengusung tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”.
Menurutnya, Tema ini diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata. Mengingat kita merupakan pasar yang besar dan dikarunia begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa seperti tanah yang subur, hasil laut yang melimpah, kandungan bumi yang menyimpang beragam mineral.


Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara.
Ancaman dan tantangan ini akan kita taklukkan berbekal semangat yang sama seperti dicontohkan para pejuang 10 November 1945. Tidak mudah memang, tapi pasti bisa. Karena Pahlawan Bangsa telah mengajarkan kita nilai-nilai perjuangan. Nilai yang jika kita ikuti niscaya membawa jejak kemenangan.
Dijelaskan Mensos, Pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran serta mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara di atas kepentingan kelompok dan atau diri sendiri.


Para Pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa: kita bukan bangsa pecundang, Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah, Sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi, dengan tangan mengepal dan dada menggelora.
Dengan hanya berbekal bambu runcing, para Pahlawan dalam Pertempuran 10 November menghadapi musuh yang merupakan Pemenang Perang Dunia dengan persenjataan terbaiknya. Rakyat bergandeng tangan dengan para Tokoh Masyarakat dan Pemuka Agama berikut pengikutnya, bersama laskar-laskar pemuda dan pejuang dari seantero Nusantara, semuanya melebur menjadi satu. Merdeka atau Mati!
Bersyukur saat ini, semangat untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dapat dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok Negeri.
Semangat yang berasal dari nilai perjuangan Pahlawan Bangsa di tahun 1945. Semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan. Menyatukan kita dalam upaya mewujudkan kehidupan kebangsaan yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Serta memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan Bangsa mewujudkan masa depan yang lebih baik.
Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera.
Selamat Hari Pahlawan tahun 2023. Marilah kita panjatkan doa bagi para pahlawan yang telah gugur mendahului kita.


Bupati Ade Sugianto setelah membacakan amanat Menteri Sosial, menambahkan dan memberikan sambutan tanpa teks, dalam isinya merupakan pesan khususnya pada generasi saat ini untuk tetap menjaga dan setia serta memegang teguh warisan para pahlawan yang telah tertanam dalam Bendera “Sang Saka Merah Putih”.
Adapun yang hadir dalam upacara Kepala Dinas Sosial
Komandan upacara dari Tagana
Pengibar bendera dari Dishub, pembaca teks Pancasila dari dinsos, pembukaan UUD 1945 protokol Setda.
Korps Musik Gita Bahana Praja, paduan suara dinas pendidikan, TNI – POLRI, Kodim 0612, satbrimob, polres, Satpol PP., Dishub, BPBD., Damkar,TAGANA, ASN, para Pelajar menengah pertama dan menengah atas, Sigesit- PMI.


Adapun tamu undangan yang hadir. Unsur forkopimda, Wakil ketua DPRD Dan Brigif Rider 13 Galuh Kostrad, Dandim 0612 Tarumanagara, Danlanud Wiriadinata, Danwinkal, Kapolres, Kepala Kejari yang diwakili, para Pejabat dilingkungan pemerintah daerah, ketua penggerak dan pengurus PKK, ketua Dharma wanita, tokoh LVRI, PWRI, Ormas dan Undangan lainnya. FIENS

Radar Indonesia

Recent Posts

Pemusnahan Surat Suara Rusak di Pasuruan Berjalan Lancar, Dan Kondusif.

Pasuruan , RI – Kapolres Pasuruan AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si bersama Ketua Komisi Pemilihan…

2 jam ago

Sinergi Untuk Pilkada Kondusif, Polres Ketapang Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

KETAPANG, Polda Kalbar ,RI- Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif pada masa tenang pemilu…

2 jam ago

Kementerian BUMN Laporkan Pendapatan Negara dari Dividen BUMN Tercapai 100 Perse ujann senilai 85,5 T di tahun 2024 dan akan meningkat ke 90 T di tahun 2025

Pangkalan Bun. RI- Jakarta, 25 November 2024 - Kinerja positif ditunjukkan BUMN dengan mencatat kenaikan…

3 jam ago

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

8 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

13 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

13 jam ago