Peristiwa

Dengarkan Curahatan Korban Banjir, Polres Lampung Utara Berikan Bantuan Sembako dan Pengobatan Gratis

Lampung Utara-RI, Gerak cepat dilakukan Polres dan Bhyangkari Cab. Lampung Utara dengan menggelar Bansos untuk membantu meringankan beban warga yang terdampak bajir di beberapa titik Kabupaten Lampung Utara, Jumat (10/3/23).

Bakti sosial tersebut berupa kegiatan pengobatan gratis, dan juga pemberian sembako yang diberikan kepada warga di Kecamatan Kotabumi Kota dan Kotabumi Selatan merupakan korban banjir.

Bantuan disalurkan langsung oleh Waka Polres Lampung Utara Kompol Dwi Santosa bersama Kabag SDM Kompol Suharto dan Bhayangkari Cab. Lampung Utara.

Waka Polres Kompol Dwi Santosa mewakili Kapolres Lampung Utara AKBP Kurniawan Ismail mengatakan, Polres Lampung Utara menyediakan posko bencana, pelayanan kesehatan gratis dan pemberian bantuan paket sembako, kepada masyarakat korban banjir akibat luapan bendungan Wayrarem yang terjadi kemarin dan hari ini.

“Pengobatan gratis dan paket sembako tersebut diberikan Polres Lampung Utara sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat yang tertimpa musibah,” ujarnya.

Bakti sosial tersebut, lanjut Wakapolres, diberikan di dua Kecamatan yang berada di wilayah Kabupaten Lampung Utara meliputi Kecamatan Kotabumi Kota dan Kotabumi Selatan

“Semoga bantuan yang diberikan ini dapat sedikit membantu untuk meringankan beban masyarakat, yang sedang mengalami masalah ekonomi akibat bencana banjir yang melanda daerahnya,” kata Kompol Dwi.(Herman)

Radar Indonesia

Recent Posts

Pemkab Tulungagung Selenggarakan Tax Award 2024 untuk Apresiasi Wajib Pajak

Tulungagung, RI - Pada Hari Sabtu, (9/11/2024) bertempat di Alba Garden Ballroom Tulungagung, mulai pukul…

3 jam ago

Komunitas Nada Memory ( Konamy) Mewujudkan Kecintaanya Kepada Seni Dan Budaya Dalam Acara Family Gathering To Wonokitri Dan G. Bromo

Pasuruan - RI, Dalam rangka menjalin silahturahmi sesama Anggota Komunitas Nada Memory ( Konamy) hari ini…

7 jam ago

Sebanyak 1.298 Personel Polri Siap Amankan TPS Pilkada 2024 Di Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO, RI. Sebanyak 1.298 personel Polri mulai digeser ke lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang…

8 jam ago

H-2 Pencoblosan, Dandim 0815/Mojokerto Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada

MOJOKERTO, RI. Kodim 0815/Mojokerto menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Lapangan…

8 jam ago

Bakti Sosial PNS Kodim 0815/Mojokerto Jelang HUT Ke-53 Korpri, Gelar Anjangsana Anggota Purna Tugas

MOJOKERTO, RI. Dalam rangka memperingati HUT Ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Tahun 2024, personel…

8 jam ago

Tim Kuasa Hukum Norsan- Krisantus Sampai kan Klarafikasi Kepada Media

Kubu Raya, RI - Adanya somasi yang akan di layang kan Cawagub Kalbar Didi Haryono…

8 jam ago