Lahan Persawahan Siap Tanam, Pompa Air Brigade Alsintan Koramil 0815/03 Sooko Nonstop Dioperasionalkan

Pom py
13 Jun 2024 12:35
Daerah 0 86
1 menit membaca

MOJOKERTO, RI. Babinsa Koramil 0815/03 Sooko Kodim 0815/Mojokerto terus melakukan upaya pendampingan penanaman bibit padi di wilayah binaan tepatnya lahan persawahan Desa Klintirejo, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (13/06/2024).

Danramil 0815/03 Sooko Kapten Inf Irsyad Hari Purnomo mengatakan, distribusi Pompa Air Brigade Alsintan yang telah diberikan kepada Poktan Suko Mulyo dan Poktan Tani Raharjo hingga saat ini telah beroperasi dengan lancar untuk mengalirkan air ke persawahan.

“Target yang diari 16 hektar dari luas lahan 25 hektar yang dikelola Poktan Suko Mulyo,.dengan capaian target harian 1,5 hektar. Sementara untuk Poktan Tani Harjo dari lahan seluas 20 hektar target yang diairi 10 hektar dengan capaian target harian 1,5 hektar”, terang Danramil.

Dengan adanya pompa air Brigade Alsintan dari Kementan RI telah memberikan manfaat yang sangat luar biasa untuk Kelompok Tani di wilayah Kecamatan Sooko.

“Babinsa kami juga di lapangan terus melakukan upaya pendampingan dengan melakukan pemantauan sejak penyiapan lahan, pengairan, penanaman dan perawatan hingga masa panen tiba”, pungkasnya.

Pantauan di lapangan, tampak Babinsa bersama anggota Poktan melakukan penyiapan bibit padi dan melakukan pembajakan sawah di lahan berbeda untuk penyiapan penanaman.(Bams)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI JADI KOTA PONTIANAK

CUKAI ROKOK ILEGAL

PEMILUKADA

HUT KORAN RADAR INDONESIA

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x