Serah Terima Sertifikat dan Peresmian Kantor Makodim 0827 Sumenep

Radar Indonesia
3 Feb 2023 08:30
Daerah 0 85
2 menit membaca

Sumenep,RI – Markas Komando Distrik Militer 0827 Sumenep Madura saat ini telah selesai pada tahapan renovasi termasuk pula Asrama Kodim,Sekolah TK Kartika dan pembangunan Minimarket.

Sekaligus sertifikat kepemilikan markas Kodim telah rampung setelah melalui proses yang penuh pertentangan selama ini dari pihak yang tak bertanggung jawab.

Pada hari Kamis 02 februari 2023 ini  Pangdam V/Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Farid Makruf, M.A., menerima sertifikat tanah kepemilikan Makodim 0827 Sumenep, Madura  diserahkan langsung oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Sumenep saat Acara peresmian Kantor Makodim 0827 Sumenep.

Peresmian Kantor Makodim 0827 Sumenep, ditandai dengan penandatanganan prasasti, gunting pita dan penyerahan sertifikat kepemilikan Kodim 0827 Sumenep.

Acara ini dihadiri pula oleh Dandim 0827 Sumenep Letkol Czi Donny Pramudiya Mahardi, S.E., Wakil Bupati Dewi Khalifah, dan para pejabat utama Kodim 0827 Sumenep.

Pangdam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Farid Makruf, M.A.dalam sambutannya menyampaikan bahwa,” Peresmian gedung yang sudah direnovasi ini harus memberikan motivasi bagi para anggota untuk terus meningkatkan kinerja. Kami ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas supportnya dan pihak BPN Sumenep atas kerja samanya sehingga terwujudnya renovasi Makodim ini,” ucap Pangdam  di hadapan para undangan yang hadir.

“Kami tegaskan bahwa tanah ini adalah milik negara dan saat ini telah menjadi milik Makodim 0827 Sumenep.

Siapapun yang ingin mengganggu gugat atas tanah ini,kami siap hadapi” tegas Pangdam Farid Makruf.

Harapan Pangdam kepada masyarakat agar kehadiran TNI harus menjadi solusi di setiap permaslahan.

Sebagai salah satu contoh Kolaborasi Dandim bersama Kapolres serta pihak Pemkab Sumenep dalam rangka mengembalikan kejayaan Kab.Sumenep melalui pengembangan bidang peternakan sapi dan tanaman jagung. Di sisi lain Wakil Bupati Hj.Dewi Khalifah yang juga menghadiri acara ini,mengaku akan terus menjaga kolaborasi bersama Kodim 0827 Sumenep sehingga diharapkan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat Sumenep. (M.one/YDS)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI JADI KOTA PONTIANAK

CUKAI ROKOK ILEGAL

PEMILUKADA

HUT KORAN RADAR INDONESIA

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x