Aksi Sosial Babinsa Kodim 0819/Pasuruan Melalui Kegiatan Donor Darah

Radar Indonesia
27 Agu 2021 09:12
Peristiwa 0 133
2 menit membaca

PASURUAN – RI, Peran serta TNI khususnya Babinsa di masyarakat tidak diragukan lagi, bukan hanya ajakan Bela Negara tapi juga kegiatan lain termasuk kegiatan Bakti Sosial. Kodim 0819/Pasuruan melalui Babinsanya turut berpartisipasi dalam kegiatan sosial donor darah yang diadakan di Ruang Rapat Untung Suropati Pemkot Pasuruan dalam rangka Memperingati Hari Kemerdekaan RI Ke 76 bekerja sama dengan PMI Kota Pasuruan, (26/08/2021).

Pabung Kodim 0819/Pasuruan, Mayor Inf Suhalid yang juga turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan kegiatan sosial Donor Darah yang dilakukan ini merupakan wujud partisipasi aktif TNI dan kepedulian terhadap sesama, serta dapat membantu Palang Merah Indonesia (PMI) dalam mengumpulkan dan menjaga persediaan/stok darah bila setiap saat dibutuhkan.

“Sudah menjadi tugas TNI untuk selalu berperan aktif dalam kegiatan sosial, hal ini dimaksudkan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, serta guna menjaga ketersediaan darah di PMI Kota Pasuruan,” ungkapnya.

Menurut Hadi Sulastro selaku Kepala Markes PMI Kota Pasuruan pihaknya memberikan apresiasi atas kehadiran dan partisipasi Personel TNI dari Kodim 0819/Pasuruan dalam kegiatan Donor Darah kali ini.

“Penting bagi kami untuk mengumpulkan darah dari para Pendonor guna membantu orang yang membutuhkan darah akibat beberapa musibah yang terjadi sehingga menghabiskan darah yang cukup banyak, kami juga sangat berterima kasih dan bangga terhadap TNI dalam hal ini Babinsa karena setiap ada event Donor Darah pasti hadir bahkan menjadi Peserta,” ungkapnya. (mjb/tg Pendim 0819 Pas)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x