Potong Pita Menandai Peresmian Kantor Pelayanan Baru Di Desa Bandung

admin@radarindonesiaonline.com
19 Jan 2024 06:48
2 menit membaca

Kab.Batang, radarindonesiaonline.com -Dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat desa Bandung kecamatan Pecalungan, kab. Batang telah menyelesaikan pemeliharaan Ruang pelayanan desa yang lebih representatif pada akhir tahun 2023, dalam kesempatan kemarin Kamis (18/1/24) diresmikan dengan ditandai pemotongan pita oleh kepala desa Kasmaun, dihadiri oleh camat Pecalungan
Edy Widodo, S.H, M.Si,
Bhabinkamtibmas
Gigih,
Babinsa Agus Supriyanto, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan seluruh lembaga desa. Dengan diresmikannya ruang pelayanan desa Bandung, semoga bisa menjadikan barometer desa dalam hal pelayanan kepada masyarakat yang lebih optimal. Sumber Dana dari pembangunan tersebut berasal dari Bantuan keuangan provinsi jawa tengah TA.2023 senilai 85jt. ruang ini sebagai wujud komitmen Pemerintah desa untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Meskipun diakui belum sempurna karena masih banyak sarana prasarana pendukung yang belum tersedia, “Ujar Zaenal Muttaqin selaku sekretaris desa.

Masih kata Zaenal Muttaqin, “Terpenuhinya fasilitas pelayanan publik yang bersih dan rapi sehingga memberikan semangat baru aparatur pemerintah desa dalam bekerja. Harapan ke depan pemerintah daerah bisa mensuport lebih baik lagi terutama dalam penganggaran khusus untuk kantor pelayanan desa Bandung, “Imbuh Zaenal.

Bagaimanapun juga Pemerintah desa merupakan kepanjangan tangan Pemerintah kabupaten dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sistem pelayanan yang prima dan cepat akan memberikan kepuasan bagi masyarakat,” kata Zaenal.

Kepala Desa Bandung Kasmaun, menyampaikan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada camat Pecalungan, Bhabinsa, Babinkamtibmas, tokoh agama,tokoh masyarakat, elemen perangkat desa dan yang tidak bisa disebutkan satu persatu karena telah bersama – sama menyaksikan peresmian penggunaan kantor desa Bandung ini dengan acara yang sederhana.
Semoga dengan kantor desa Bandung yang representatif ini, kami dan perangkat desa dapat meningkatkan motivasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, Sesuai dengan visi misi kami untuk mewujudkan pelayanan masyarakat yang efektif, cepat dan nyaman, “Ujar Kasmaun. (Ifan)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x