SUMENEP, RI – Dalam kegiatan santuanan kepada anak yatim selalu rutin dilaksanakan oleh Yayasan Dapur Yatama Kalianget setiap bulan sekali dalam bentuk barang maupun sembako dan materi, Kamis 21 Mei 2020.
Untuk bulan Ramadhan 1441 H Polsek Kalianget juga ikut serta memberikan santunan kepada anak yatim mengingat jumlah santunan pada anak yatim di Wilayah Kecamatan Kalianget semakin bertambah guna memberikan kebahagian kepada mereka menjelang hari Raya Idul fitri, meskipun dalam kondisi masa pandemi Covid-19.
Dalam sambutanya Kapolsek Kalianget Iptu Maliyanto Effendi SH menjelaskan kepada Awak Media, “santunan anak yatim ini telah mempedomani protokol kesehatan Covid-19 dengan membagi lokasi pengrimaan santuan di 11 tempat. Sehinga tidak terjadi kerumunan masa, termasuk kewajiban pengguna masker,” jelasnya.
Disamping itu Didik Suryadi selaku Ketua Yayasan Dapur Yatama mengucapkan terima kasih kepada seluruh Donatur yang telah ikut mensukseskan kegiatan ini, “Alhamdulillah jumlah anak yatim yang disantuni berjumlah 75 orang semoga di tahun berikutnya semakin bertambah santunannya amiin,” ungkapnya. (M .one)
Tidak ada komentar