Terjadi Bencana Alam Pohon Asam Tumbang Yang Melintang Di Tengah Jalan PUD Desa Gardu Barat Kecamatan Ganding

Radar Indonesia
5 Jan 2023 13:41
Peristiwa 0 76
2 menit membaca

SUMENEP – RI, Kamis tanggal 5 Januari 2023 sekira pukul 08.00 WIB, di Jalan PUD Jalan Kabupaten termasuk Dusun Talambung Laok Desa Gadu Barat, telah terjadi Bencana Alam berupa pohon asam tumbang atau roboh ukuran lebar diameter 150 cm dikarenakan faktor usia.

Kejadian tersebut diketahui roboh pada hari Kamis tanggal 5 Januari 2023, sekira pukul 06.30 WIB yang mengakibatkan arus lalu lintas dari Kabupaten Sumenep menuju Kecamatan Ganding dan Kecamatan Guluk-Guluk terganggu.

Kronologi kejadian pada pukul 06.30 WIB, secara tiba-tiba sebuah pohon asam yang berada dibahu jalan sebelah selatan dengan diameter 150 Cm dan tinggi lebih kurang 15 meter tumbang dan melintang di jalan sehingga arus lalu lintas terganggu dikarenakan faktor usia. Pada saat pohon tersebut roboh tidak mengakibatkan Korban jiwa karena pada saat kejadian jalan masih sepi.

“Pada pukul 08.00 WIB, Forpimka Ganding mendatangi lokasi dan menghubungi BPBD Kabupaten Sumenep untuk dilakukan pembersihan dan pemotongan kayu yang melintang ditengah jalan. Hingga saat ini proses pembersihan dan pemotongan kayu yang melintang di tengah jalan masih berlanjut, kondisi terkhir Jalan PUD Kabupaten termasuk Dusun Talambung Laok Desa Gadu Barat Kecamatan Ganding dilakukan buka tutup untuk mengurangi kemacetan.

Sedangkan Petugas yang melaksanakan pembersihan asam tumbang tersebut, BPBD Kabupaten Sumenep, Kapolsek Ganding 5 Anggota, Danramil Ganding 4 Anggota, Camat Ganding dan Stafnya, Kepala Desa Kebun Agung, Kades dan Perangkat Desa Gardu Barat juga masyarakat sekitar.

Sementara dampak dan kerugian kejadian asam tumbang tidak ada Korban jiwa atau kerugian materiil. (M.one/Red)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI JADI KOTA PONTIANAK

CUKAI ROKOK ILEGAL

PEMILUKADA

HUT KORAN RADAR INDONESIA

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x