Tanamkan Kedisiplinan, Koramil 0815/07 Jetis Bekali Wasbang Siswa MTs Darul Ulum

Redaksi Pagi
25 Okt 2024 10:01
Pendidikan 0 17
2 menit membaca

MOJOKERTO, RI. Dalam upaya mendukung pendidikan karakter bagi generasi muda khususnya para pelajar, Koramil 0815/07 Jetis Kodim 0815/Mojokerto menerjunkan para Babinsa ke sekolah yang ada di wilayah teritorialnya.

Salah satu sasarannya MTs Darul Ulum, Desa Ngabar, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Jumat (25/10/2024). Keberadaan Babinsa di sekolah ini untuk memberikan materi Kedisiplinan dan Pembinaan Wawasan Kebangsaan (Wasbang).

Kegiatan ini dihadiri Kepala Sekolah MTs Darul Ulum, Tutut Kusuma Dewi, S.Pd., beserta para guru dan diikuti seluruh siswa-siswi MTs Darul Ulum.

Personel Koramil 0815/07 Jetis Serma M. Setyo Budi, usai memberikan pembekalan, mengatakan, kedisiplinan adalah karakter dasar yang harus dimiliki generasi muda termasuk para pelajar.

Ia menjelaskan, kedisiplinan dimulai dari individu masing-masing, sebagai contoh penggunaan seragam sekolah harus sesuai ketentuan sekolah.

“Berpakaian rapi dan sopan merupakan cermin kepribadian siswa-siswi. Hal tersebut juga dapat menjaga nama baik sekolah”, terangnya.

Ditambahkannya, sikap dan perilaku dalam bergaul harus menggunakan tata krama, bahasa yang sopan dan santun. “Dalam budaya bangsa kita selain gotong royong budaya juga menjunjung adab, tata krama dan sopan santun. kita harus bersosialisasi dan berinteraksi satu sama lain, saling bantu membantu dan tolong menolong, di sekolah ini tidak boleh ada bullying maupun tindakan kekerasan lainnya”, pesannya.

Pada kesempatan itu, Serma M. Setyo Budi bersama Babinsa lainnya memberikan materi dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB), hal ini dilakukan untuk menanamkan dan meningkatkan semangat, kedisiplinan, rasa kebersamaan atau kekompakan serta melatih konsentrasi para siswa.(Bams)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI JADI KOTA PONTIANAK

CUKAI ROKOK ILEGAL

PEMILUKADA

HUT KORAN RADAR INDONESIA

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x