MOJOKERTO – RI, Acara Pernikahan Putri KH. Asep Syaifudin Chalim di hadiri oleh Kyai Sepuh Tokoh NU serta Pejabat Pusat maupun Penjabat Daerah seperti Wakil Menteri Agama KH. Zaini Tauhid, Kakanwil Jabar, Kankawil Jatim, Bupati Sidoarjo, Bupati Gresik, Bupati Jombang, Bupati Mojokerto dan Walikota Mojokerto.
Tepatnya hari Jum’at (5/3/2021) Pernikahan Putrinya KH. Asep Syaifudin Chalim yang nomer ke 7 (tujuh) dr. Zahrotu Romadhon dengan Mohammad Fadly Fajriansyah di Masjid Raya Institute KH. Abdul Chalim (IKHAC) yang di resmikan pada hari ini juga pukul 15.00 WIB oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Doa di panjatkan KH. Khusen Ilyas serta Kyai Sepuh lainnya setelah Kyai Asep Syaifudin Chalim menikahkan Putrinya dr. Zahrotu Romadhon dengan Mohammad Fadly Fajriansyah dengan khidmad.
Dalam sambutannya Gubernur Jawa Timur Khofifah mengatakan mengapa Kyai Asep menikahkan di Masjid yang belum di resmikan mungkin Kyai Asep punya filosofi tersendiri yang luar biasa.
“Selain itu mempelai berdua hatinya selalu di Masjid dan selalu ke Masjid karena Masjid artinya tempat yang suci ke tempat suci lainnya, karena gerakan ke Masjid – masjid menjadikan perjalanan hidup yang baik menuju Keluarga yang Sakinah Mawaddah Warohmah tetapi bukan untuk Mempelai berdua (Pasangan Junior) tapi untuk para Pasangan Senior,” tuturnya.
“Masjid ini menjadi referensi sinar keislaman, menjadi referensi sinar keimanan, dan menjadi referensi ketaqwaan yang kuat. Dengan demikian kita harus selalu memohon ridho Allah SWT berdo’a agar Masjid selalu di berkahi Allah SWT karena di resmikan oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa dengan di awali membaca Alfatihah,” tandasnya. (HNH)
Tidak ada komentar