SUMENEP – RI, Jelang momentum tahunan saat perayaan Natal dan Tahun Baru 2023 Kapolsek Kecamatan Rubaru Kabupaten Sumenep sejak dini telah bersiap diri untuk pengamanan perayaan tahunan tersebut di wilayah Kecamatan Rubaru, Kabupaten Sumenep Jawa Timur.
Mengacu pada instruksi Kapolri dengan digelarnya Operasi Lilin 2022 yang sudah dilaksankan sejak 23 Desember 2022 sampai 03 Januari 2023 dititik beratkan pada keamanan dan kenyamanan masyarakat saat melakukan kegiatan ibadah maupun berlibur.
Melalui himbauannya Kamtibmas Polsek Rubaru saat menjelang tahun baru 2023 nanti mengharap, “agar masyarakat Rubaru meramaikan tempat-tempat ibadah berdzikir dan berdoa untuk keselamatan masyarakat dan juga para pemuda dilarang menggunakan kendaraan roda dua yang dimodifikasi knalpot bronk/telo dalam berkendaraan,” jelasnya.
“Kapolsek Rubaru Iptu Suparjiyo saat mengadakan Sosialisasi Ngopi bareng bersama para Pengusaha Bengkel kendaraan bermotor di beranda Polsek Rubaru, Jum’at 30 Desember 2022.
“Selanjutnya kepada kalangan remaja dan pemuda di Rubaru ini agar tidak melakukan mabuk-mabukan atau minum-minuman keras, serta yang lebih penting lagi tidak boleh menyalahgunakan kembang api atau Petasan,” imbuhnya.
“Kami berharap saat puncak perayaan Tahun Baru nanti situasi bisa terkendali, aman dan kondusif tidak ada kejadian yang tidak diinginkan, terutama mudah-mudahan masyarakat Rubaru terhindar dari bencana alam mengingat saat ini menghadapi cuaca buruk,” pungkas Suparjiyo kepada media saat ditemui. (Ardi/M.)
Tidak ada komentar