LAMPUNG UTARA – RI, Desa Karya Sakti Kecamatan Abung Surakarta Kabupaten Lampung Utara menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun 2020.
BLT DD yang diperuntukan bagi masyarakat miskin yang terdampak pandemi Covid-19 itu disalurkan pihak Desa Setempat kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
“Hari ini kita membagikan BLT termin ke-3 dengan nominal Rp. 600.000, kepada 309 KPM,” kata Susilo, SH selaku Kepala Desa Karya Sakti saat diwawancarai Media ini. Kamis (6-08-2020).
Kegiatan penyaluran BLT dihadiri oleh Camat Abung Surakarta bersama Para Kasi Kecamatan, Pendamping Lokal dan Teknis Desa, Bhabinkantibmas dari Polsek setempat Babinsa dan para masyarakat setempat.
Selain itu, Camat Abung Surakarta M. Nur, SE. MM beserta Pendamping Desa dan Kepala Desa serta Aparat Desa Setempat berada Dinamai Desa Ketika Pembagian BLT-DD yang tersalur secara tunai.
“Susilo, SH. menjelaskan, bahwa kegiatan Desa yang sekarang belum ada Bangunan Fisik karena yang kita fokuskan untuk penanganan Covid-19 dulu sesuai instruksi dari Pemerintah Pusat. Yang sudah diselesaikan pada tahap Pertama.Tahap kedua dan tahap Ketiga pada hari Kamis (30/08/2020), pas hari pencairan menjelang Hari Raya Idul Adha. Dan Bantuan itu langsung manfaatnya buat masyarakat,” jelasnya.
Susilo, SH. mengimbau kepada masyarakat Desa Karya Sakti agar menjaga nama baik Desa dan merawat hasil-hasil pembangunan di Desa. “Yang telah ada, saya berharap supaya seluruh masyarakat Desa ini bisa menjaga dan merawat apa yang sudah dibangun untuk kepentingan bersama,” pungkasnya. (Desi)
Tidak ada komentar