PROBOLINGGO,RI-Dalam semangat berbagi di bulan suci, Camat Dringu, Indah Rohani, S.Sos., MM., bersama Forkopimka menggelar aksi pembagian takjil gratis kepada para pengguna jalan. Kegiatan ini berlangsung di depan Kantor Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, dengan mengusung tema “Indahnya Berbagi Takjil Gratis di Bulan Suci Ramadhan 1446 H”. Rabu (12/3/2025) Sore.
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Camat Dringu, Indah Rohani, ini bertujuan untuk meningkatkan kepedulian sosial dan mempererat kebersamaan antara berbagai elemen di Kecamatan Dringu. Berbagai pihak turut berpartisipasi, mulai dari Forkopimka, kepala desa, koordinator dinas instansi, pendamping desa, pendamping PKH, Muslimat, hingga BUMN.
“Tradisi berbagi takjil adalah budaya yang baik dan sangat positif. Ini bukan hanya bentuk kedermawanan, tetapi juga cara kita mempererat tali silaturahmi antar sesama,” ujar Indah Rohani.
Sebanyak 700 paket takjil dibagikan dalam kegiatan ini. Berbagai menu khas Ramadhan seperti kolak, ketulo, nasi ayam, mie, roti, es campur, dan es degan disediakan untuk para pengendara yang melintas.
“Semoga dengan berbagi takjil ini, kita semua mendapatkan keberkahan dan pahala di bulan suci Ramadhan. Selain menjalankan ibadah puasa, kegiatan seperti ini juga menjadi ladang amal bagi kita semua,” tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan bisa terus berlangsung dan menjadi tradisi tahunan di Kecamatan Dringu. Dengan semangat kebersamaan, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terlibat dalam aksi sosial seperti ini.
“Semoga kita bisa istiqomah melaksanakan kegiatan berbagi ini setiap tahun, sehingga manfaatnya semakin luas dan bisa dirasakan oleh lebih banyak orang,” tutup Indah Rohani.
Pembagian takjil ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan pengguna jalan yang melintas. Selain menambah keberkahan, aksi ini juga menjadi wujud kepedulian antar sesama di bulan penuh rahmat ini.(suh)
Tidak ada komentar