Pemalang, RI – Sebanyak 101.585 jiwa di Pemalang, Jawa Tengah telah merasakan manfaat program Universal Health Convention (UHC). Angka itu dihitung sejak di launchingnya program UHC di Pemalang yaitu 18 Desember 2023 hingga 1 Agustus 2024.
UHC adalah program di masa Mansur Hidayat menjabat sebagai Bupati Pemalang definitif.
Cukup menunjukkan KTP Pemalang, maka warga masyarakat bisa mendapatkan kepastian pembiayaan perawatan kelas 3. Program UHC digunakan untuk layanan rawat inap apabila pasien tidak memiliki jaminan kesehatan (BPJS/KIS).
Dengan adanya UHC, kata Mansur, warga masyarakat khususnya yang tidak mampu sudah tenang hatinya dan dilayani dengan baik.
“Semua rumah sakit yang ada di Kabupaten Pemalang dan semua puskesmas di Kabupaten Pemalang utamakan pelayanan dan pelayanan. Silahkan semua menggunakan fasilitas yang ada, pelayanannya sama jangan dibeda-bedakan,” kata Mansur dikutip dari website Pemkab Pemalang, Sabtu (28/9/2029).
Pada masa kepemimpinan Mansur Hidayat program ini meraih penghargaan yang gemilang sebagai Pemerintah Daerah kategori Pratama dalam ajang Universal Health Coverage (UHC) Award tahun 2024.
Prestasi ini menjadi bukti nyata komitmen dan dedikasi Mansur Hidayat dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang, Yulies Nuraya, saat dikonfirmasi pada Sabtu (28/9) mengatakan, angka ratusan ribu jiwa ini beserta keluarganya yang sudah didaftarkan kepesertaan BPJS Kesehatan.
“Angka ini beserta keluarganya yg sdh didaftarkan kepesertaan BPJS,” ujar Yulies.
Sementara, Sri Nuryani, salah satu penerima manfaat program UHC mengucapkan terima kasih kepada Mansur Hidayat. Dia menderita penyakit Kanker Payudara dan berobat di luar kabupaten Pemalang.
“Berobat di Rumah Sakit Kraton Pekalongan menggunakan KTP Pemalang gratis tanpa biaya apapun,” ujarnya.
“Terimakasih bapak Mansur Hidayat, semoga beliau menjadi pemimpin di Pemalang kembali,” tambahnya. * (imam wtw)
Tidak ada komentar