KOTA TASIKMALAYA , RI – Bertempat di Mesjid Agung Kota Tasikmalaya Pemerintahan Kota Tasikmalaya mengadakan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H tingkat kota Tasikmalaya tahun 2025, Rabu (15/1/25).
PJ. Wali Kota Tasikmalaya, Drs. Asep Sukmana M.Si menghadiri sekaligus membuka acara Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H.
Acara tersebut dihadiri oleh Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Tasikmalaya, Forkopimda, Pejabat Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya, Ketua Majelis Ulama Indonesia Kota Tasikmalaya, Kepala Kantor Kementrian Agama kota Tasikmalaya, Pimpinan Intansi Vertikal, BUMN dan BUMD di Wilayah Kota Tasikmalaya, Pimpinan Organisasi Islam di Wilayah Kota Tasikmalaya, dan masyarakat Kota Tasikmalaya.
Pejabat Wali Kota Tasikmalaya dalam sambutannya, mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh jamaah yang telah meluangkan waktu untuk hadir, sebab momen ini merupakan suatu wujud nyata kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW untuk terus mempererat tali ukhuwah islamiyah di tengah masyarakat.
Lanjutnya, peristiwa Isra Mi’raj yang kita peringati hari ini merupakan salah satu mukjizat besar yang dianugerahkan Allah SWT kepada Rasulullah SAW untuk melaksanakan sholat 5 waktu yang menjadi kewajiban utama bagi umat islam,
Isra MI’raj juga mengandung pesan penting mengenai perjalanan spiritual dan perjuangan Rasulullah SAW dalam menyebarkan ajaran-agama Islam, Imbuhnya.
Beliu juga mengharapkan melalui kegiatan Isra Mi’raj Rasulullah SAW, kita semua dapat mengambil hikmah dari peristiwa Isra Mi’raj ini dan dapat menjadi inspirasi bagi kita untuk meningkatkan kualitas ibadah, serta mempererat silaturahmi diantara sesama umat Islam, Harapnya. FIENS
Tidak ada komentar