PWI Berikan Penghargaan Tjindarbumi Kepada Bupati Lambar Pada Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021

Radar Indonesia
10 Feb 2021 10:59
1 menit membaca

LAMPUNG BARAT – RI, Bupati Lampung Barat (Lambar), Parosil Mabsus menerima Penghargaan Tjindarbumi pada Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021, dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung, Selasa (9/2/2021).

Parosil Didapuk mendapat Penghargaan Tjindarbumi, dalam kategori Kepala Daerah Pembangkit Komoditi Pertanian.

“Penghargaan ini merupakan hasil dari berbagai program Pemerintah Daerah (Pemkab) Lambar di Bidang Pertanian yang terintegrasi,” ungkap Parosil saat menerima penghargaan di Taman Kota Hamtebiu, Kelurahan Pasar Liwa.

Untuk itu, Parosil meminta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Lambar bisa menjalin komunikasi yang baik dengan Insan Pers. Karena sebagai Pilar Keempat Demokrasi, Pers punya peran penting dalam pembangunan.

“Tanpa dukungan Media, program-program yang dilaksanakan Pemkab Lambar menuju Lampung Barat Hebat dan Sejahtera tidak akan berjalan dengan baik,” tambah Parosil.

Penghargaan diserahkan oleh Ketua PWI Lambar Vicky Andrias Fiqrullah. Pada kegiatan tersebut, Vicky berharap, penghargaan itu akan memacu semangat OPD Pemkab Lambar.

“Semangat itu untuk mencapai tujuan dari tiga program konservasi, literasi dan tangguh bencana yang digagas Pemda Lambar. Selain itu juga untuk program unggulan lainnya, dari Sektor Pendidikan, Pariwisata, Kesehatan dan program-program lainnya,” ungkap. (san)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x