Wisata Kali Sejuk Di Purwosono, Manfaatkan Sungai Yang Sebelumnya Kumuh

Radar Indonesia
19 Apr 2021 09:33
Peristiwa 0 153
1 menit membaca

LUMAJANG – RI, Wisata Kali Sejuk di Desa Purwosono Kecamatan Sumbersuko terus dikembangkan. Seperti diketahui, Wisata tersebut memanfaatkan Sungai dan bantaran Sungai yang sebelumnya kumuh.

Kini tampilan Sungai tersebut pun berubah 100 persen. Terlihat sangat sejuk, asri, dan alami. Hingga menjadi daya tarik masyarakat untuk berkunjung kesana.

Selain bisa menikmati suasana dan pemandangan yang asri, Pengunjung bisa menikmati sajian kuliner yang ditawarkan di sana.

Ketua TP PKK Kabupaten Lumajang, Musfarinah Thoriq ketika kesana, mengapresiasi potensi Wisata tersebut.  Ia menilai Wisata itu sangat asri. Selain itu, lingkungan di sekitar Wisata juga telah terjaga dengan baik dan bersih.

“Jadi ini sangat luar biasa sekali, suasananya asri dan lingkungannya juga bersih,” katanya saat Ngabuburit di sana, Sabtu (17/4/2021).

Keberadaan Kali Sejuk juga telah mendukung kebersihan lingkungan. “Di lokasi Wisata telah tersedia banyak sekali tempat sampah, sekaligus banyak imbauan tulisan untuk menjaga kebersihan,” jelasnya.

Ia pun berharap, seluruh TP PKK Kecamatan dapat terus memanfaatkan potensi yang ada di Wilayahnya masing-masing. “Saya harap, TP PKK Kecamatan dapat terus memanfaatkan potensi yang ada,” pungkasnya. (Heri)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI JADI KOTA PONTIANAK

CUKAI ROKOK ILEGAL

PEMILUKADA

HUT KORAN RADAR INDONESIA

DIGITAL RI EDISI 259

DIGITAL RI EDISI 258

DIGITAL RI EDISI 257

DIGITAL RI EDISI 256

DIGITAL RI EDISI 254

DIGITAL RI EDISI 255

x
x